Tampil Fashionable dengan Batik, Dari Busana Kerja yang Kece hingga Daster Kekinian
Batik hadir dalam berbagai bentuk yang dapat disesuaikan dengan selera dan situasi kita, mulai gaya resmi hingga santai.
Penulis: Aisyah Nursyamsi
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Aisyah Nursyamsi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA- Batik bukan hanya sekadar kain, melainkan sebuah karya seni yang telah diwariskan dari satu generasi ke generasi berikutnya.
Baca juga: Shopee Dukung Produk Batik Lokal Berdaya Saing Global Lewat Program Ekspor UMKM
Setiap pola dan warna pada batik bisa menggambarkan kisah budaya yang mendalam.
Dengan beragam pola, warna dan gaya, batik hadir dalam berbagai bentuk yang dapat disesuaikan dengan selera dan situasi kita, mulai dari gaya resmi hingga santai.
1. Kemeja Batik untuk Busana Kerja Profesional
Kemeja batik menjadi pilihan pas buat tampilan formal dan profesional di kantor.
Biasanya, kemeja memiliki potongan yang rapi dan pola batik yang menarik.
Kalau kamu pilih kemeja batik yang elegan dari Kanthil, pasti tampilanmu langsung naik kelas. Sentuhan budaya di pakaian kerja tidak akan pernah salah!
2. Dress Batik untuk Acara Formal
Kalau mau ke pesta, coba deh pilih batik dress yang keren.
Biasanya, dress batik itu punya desain dan potongan yang elegan dengan motif yang cantik.
3. Sarung Celana dan Rok Batik untuk Hangout
Nah, buat yang mau tampil kece dan santai, coba deh pakai sarong pants atau sarung celana. Selain nyaman, sarung celana juga lagi nge-trend banget.
Jadi, kamu bisa tampil kece dengan sentuhan tradisional pada pakaian hangout kamu. Kalau ingin tampil feminin, rok batik adalah pilihan yang sempurna.