Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Bacaan Doa agar Wajah Bercahaya dan Disukai Banyak Orang, Lengkap dengan Arab dan Latinnya

Simak berikut ini bacaan doa agar wajah bercahaya dan disukai banyak orang, lengkap dengan Arab dan latinnya.

Penulis: Whiesa Daniswara
Editor: Nanda Lusiana Saputri
zoom-in Bacaan Doa agar Wajah Bercahaya dan Disukai Banyak Orang, Lengkap dengan Arab dan Latinnya
freepik/jcomp
Ilustrasi berdoa - Inilah bacaan doa agar wajah bercahaya dan disukai banyak orang, lengkap dengan tulisan Arab dan latinnya. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini bacaan doa agar wajah bercahaya dan disukai banyak orang.

Doa merupakan bentuk permohonan umat manusia kepada Sang Pencipta untuk memohon atau meminta pertolongan.

Sebagai umat Muslim yang taat, kita layaknya berdoa dalam keadaan sehat maupun sakit.

Doa merupakan unsur yang paling esensial dalam ibadah.

Mengutip Buku Kumpulan Doa Sehari-hari dari Kemenag, Rasulullah saw bersabda:

"Doa itu ibadah" dan "Tiada sesuatu yang paling mulia dalam pandangan Allah, selain berdoa kepada-Nya, sedang kita dalam keadaan lapang".

Banyak doa yang bisa dipanjatkan, salah satunya adalah doa agar wajah bercahaya dan disukai banyak orang.

Berita Rekomendasi

Lantas, bagaimana doa agar wajah bercahaya dan disukai banyak orang?

Agar wajah selalu bercahaya dan disukai banyak orang, Anda bisa membaca Al Quran surah At Tahrim ayat 8 yang berbunyi:

رَبَّنَا أَتْمِمْ لَنَا نُورَنَا وَاغْفِرْ لَنَا إِنَّكَ عَلَى كُلِّ شَيْءٍ قَدِيرٌ

Rabbanaa atmim lanaa nuuronaa waghfir lanaa innaka 'alaa kulli syai in qadiir.

Baca juga: Doa Niat Mandi Puasa Ramadan dalam Tulisan Arab, Latin, dan Artinya

Artinya: Ya Tuhan kami, sempurnakanlah bagi kami cahaya kami dan ampunilah kami; sesungguhnya Engkau Maha Kuasa atas segala sesuatu. (QS. At Tahrim: 8).

Cara Berdoa agar Cepat Dikabulkan

Agar doa yang kita panjatkan dapat dikabulkan oleh Allah SWT, maka di dalam berdoa kita harus memperhatikan hal-hal pokok sebelum doa kita panjatkan.

Adapun beberapa hal yang perlu diperhatikan sebelum memanjatkan doa, di antaranya tata cara, waktu, dan tempat berdoa.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas