5 Rekomendasi Sneakers Anak Laki-Laki, Cocok untuk Si Kecil yang Aktif
Sneakers tidak hanya berfungsi sebagai pelindung kaki, tetapi juga mencerminkan kepribadian anak, sehingga penting untuk memilih sepatu yang tepat.
Penulis: Pramanuhara OktalineEdisiwi
TRIBUNNEWS.COM - Memilih sepatu untuk anak laki-laki tersayang bukan hanya soal fungsionalitas, tetapi juga gaya dan kenyamanan.
Saat ini, sneakers menjadi salah satu item fashion penting bagi anak-anak.
Berbagai merek terkenal telah menghadirkan model-model yang dirancang untuk mendukung aktivitas sehari-hari si kecil.
Sneakers tidak hanya berfungsi sebagai pelindung kaki, tetapi juga mencerminkan kepribadian anak, sehingga penting untuk memilih sepatu yang tepat.
Saat ini, anyak merek kini menawarkan fitur-fitur seperti bantalan empuk, material yang breathable, dan desain yang menarik.
Baca juga: 6 Rekomendasi Sepatu Lari Pria Terlaris, Pilihan Tepat untuk Kenyamanan dan Gaya
Berikut ini, lima rekomendasi sneakers branded yang bisa jadi pilihan favorit anak laki-laki:
1. Skechers Gametronix Boy's Casual Shoes
Sneakers ringan ini terbuat dari kombinasi mesh dan sintetis, dengan desain bertema permainan yang ceria.
Dikenal dengan insole Skechers Air-Cooled Memory Foam, sepatu ini memberikan bantalan empuk dan sol karet tahan lama untuk mendukung aktivitas sehari-hari.
Si kecil dapat bergerak dengan bebas sambil tetap tampil stylish dan nyaman.
2. New Balance 480 Bungee Lace with Top Strap
Terinspirasi oleh sepatu basket klasik, model ini menggabungkan gaya dan daya tahan.
Dengan bahan kulit chic dan sol karet yang kuat, sepatu ini siap menghadapi penggunaan sehari-hari.
Sistem pengikat bungee dan strap di bagian atas memastikan kenyamanan dan kemudahan saat dipakai, ideal untuk balita yang penuh petualangan.