Profil Siti Yulia Irfany Syarifuddin, Ketua Pengganti Mahkamah Partai PPP dan Mantan Caleg 2014
Berikut profil Siti Yulia Irfany Syarifuddin, Ketua Pengganti Mahkamah Partai DPP PPP periode 2020 - 2025, yang juga bekerja sebagai Notaris PPAT
Penulis: Pondra Puger Tetuko
Editor: Wahyu Gilang Putranto

TRIBUNNEWS.COM - Berikut profil Siti Yulia Irfany Syarifuddin, politisi dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP).
Siti Yulia Irfany Syarifuddin merupakan Notaris dan Pejabat Pembuat Akta Tanah (PPAT) sejak tahun 1997 hingga sekarang.
Selain itu, Siti Yulia Irfany Syarifuddin saat ini menjabat sebagai Ketua Pengganti Mahkamah Partai di DPP PPP.
Dikutip dari ppp.or.id, Siti Yulia Irfany Syarifuddin mengemban jabatan di DPP PPP pada periode 2020-2025.
Lantas, bagaimana profil Siti Yulia Irfany Syarifuddin?
Baca juga: Profil Usni Hasanudin, Wakil Sekretaris Majelis Pakar DPP PPP Periode 2020 - 2025
Profil Siti Yulia Irfany Syarifuddin

Siti Yulia Irfany Syarifuddin lahir di Jakarta, 5 Juli 1950.
Perempuan berusia 72 tahun itu sempat menjadi calon legeslatif (caleg) DPR RI daerah pemilihan Jawa Barat VII, pada tahun 2014.
Diketahui, Siti Yulia Irfany Syarifuddin telah menikah dengan Syarifuddin Malian dan dikaruniai dua orang anak.
Tidak banyak informasi yang dapat kami gali, Siti Yulia Irfany Syarifuddin lulusan dari SMAN 1 Jakarta pada tahun 1968.
Setelah itu, Siti Yulia Irfany Syarifuddin menimba ilmunya di Akademi Bank Indonesia, Jakarta, 1968 - 1971.
Tak berhenti disitu, Ia melanjutkan pendidikannya di pergutuan tinggi Universitas Indonesia.
Di Universitas Indonesia, Siti Yulia Irfany Syarifuddin mengambil jurusan Hukum, yang Ia selesaikan pada tahun 1988.
Setelah itu, Siti Yulia Irfany Syarifuddin melanjutkan pendidikannya sebagai Spesialis Program Studi Notariat, yang lulus pada tahun 1992.