Daftar Pertemuan Prabowo & Jokowi Sebulan Terakhir dan Efek Elektoralnya di 5 Hasil Survei Terbaru
Dari hasil lima survei terbaru, tiga di antaranya menempatkan Prabowo di urutan pertama, melampaui Ganjar dan Anies Baswedan.
Editor: Malvyandie Haryadi
![Daftar Pertemuan Prabowo & Jokowi Sebulan Terakhir dan Efek Elektoralnya di 5 Hasil Survei Terbaru](https://asset-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/prabowo-dan-jokowi-terlihat-bercengkrama-dan-tertawa-lepas-saat-penyambutan-kunjungan.jpg)
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pertemuan Presiden Joko Widodo atau Jokowi dan Menteri Pertahanan sekaligus Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto kian sering dilakukan.
Terakhir, pertemuan keduanya terjadi pada Hari Senin (10/7/2023) lalu di Istana Negara, Jakarta.
Kian seringnya pertemuan Jokowi dengan Prabowo membuat publik berspekulasi bahwa sang presiden lebih mendukung menterinya itu di Pilpres ketimbang rekan separtainya, Ganjar Pranowo.
Dalam sebulan terakhir, Jokowi dan Prabowo sudah beberapa kali melangsungkan pertemuan empat mata.
Dalam catatan redaksi, pertemuan pertama Jokowi dan Prabowo dilakukan pada 18 Juni.
Ketika itu, Jokowi mengundang Prabowo untuk makan bersama di Istana Kepresidenan Bogor. Pertemuan itu digelar tertutup. Publik baru mengetahui perjumpaan tersebut setelah Prabowo mengunggah foto di akun Instagramnya.
Beberapa hari kemudian, Jokowi mengatakan Prabowo memang minta bertemu karena ada masalah penting.
Menurut Jokowi, salah satu pembahasan dalam pertemuan itu adalah politik.
Pertemuan Jokowi dengan Prabowo selanjutnya terjadi pada 26 Juni di Istana Kepresidenan Jakarta.
Untuk pertama kalinya, Prabowo datang ke istana melalui pintu yang dapat dilihat wartawan.
Prabowo mengaku pertemuan dengan Jokowi membahas urusan Kementerian Pertahanan. Dia menyebut ada sedikit pembahasan politik.
"Secara garis besar saja (Jokowi) bertanya tentang rencana-rencana saya ke depan dan sebagainya," ungkap Prabowo kepada wartawan ketika itu.
Baca juga: Ditanya Terkait Baliho Bergambar Fotonya dengan Prabowo, Ini Jawaban Presiden Jokowi
Terbaru, Jokowi dengan Prabowo bertemu Senin (10/7/2023).
Prabowo datang ke istana di saat menteri-menteri lainnya telah beres rapat bersama Jokowi.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.