Fakta Najwa Shihab Tolak Jadi Timses Anies-Cak Imin: Akui Tak Pernah Ditawari, akan Tetap Independen
Berikut fakta-fakta terkait Najwa Shihab yang menolak tawaran Koalisi Perubahan untuk menjadi Timses Anies-Cak Imin untuk memenangkan Pilpres 2024.
Penulis: Faryyanida Putwiliani
Editor: Nuryanti
TRIBUNNEWS.COM - Presenter dan Jurnalis, Najwa Shihab dikabarkan mendapat tawaran untuk menjadi bagian Tim Sukses pasangan Bacapres Anies Baswedan dan Bacawapres Muhaimin Iskandar atau Cak Imin.
Namun Najwa Shihab dengan tegas menolak dan menyebut dirinya tidak ingin menjadi bagian dari Timses Anies-Cak Imin untuk memenangkan Pilpres 2024.
Berikut fakta-fakta terkait Najwa Shihab yang menolak tawaran Koalisi Perubahan untuk menjadi Timses Anies-Cak Imin:
1. Najwa Shihab Tegaskan akan Tetap Independen
Setelah ramai kabar dirinya mendapat tawaran menjadi Timses pasangan Anies-Cak Imin, Najwa Shihab langsung memberikan klarifikasinya.
Najwa Shihab tegas menyebut dirinya tidak akan terlibat dan menjadi bagian dari timses kandidat atau partai manamun.
Baik dalam kontestasi Pilpres atau Pileg yang akan dilaksanakan 2024 mendatang.
Najwa Shihab juga mengaku, ia belum pernah berkomunikasi dengan pihak Koalisi Perubahan terkait tawaran tersebut.
Baca juga: Najwa Shihab Tegaskan Tak Mau Terlibat dalam Timses Anies-Cak Imin: Saya Tetap Independen
Jika nantinya Najwa Shihab mendapat tawaran itu secara langsung pun, ia akan tetap menolaknya.
"Terkait disebutnya nama saya oleh pihak Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) sebagai salah satu kandidat Tim Pemenangan Nasional pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar."
"Saya klarifikasi bahwa saya tidak akan terlibat sebagai bagian tim sukses kandidat dan/atau partai mana pun dalam Pilpres/Pileg 2024," kata Najwa Shihab.
Wanita yang kerap disapa Nana ini pun menekankan, dirinya akan tetap Independen dalam menghadapi tahun politik ini.
Baca juga: PKB Hormati Najwa Shihab yang Tolak Pimpin Timses Anies-Cak Imin
Najwa Shihab menuturkan, selama pelaksanaan Pilpres dan Pileg 2024, ia akan berposisi sebagai bagian dari masyarakat sipil.
Selain itu, dalam komunitas pers pun Najwa Shihab akan mengawal Pilpres dan Pileg ini dengan baik dan berkualitas.