Mahfud MD Puasa Sejak Jam 20.00 Tadi Malam dan Istirahat Cukup Jelang Pemeriksaan Kesehatan di RSPAD
Jelang pemeriksaan kesehatan, Mahfud mengatakan ia melakukan puasa sejak Sabtu pukul 20.00 WIB dan istirahat yang cukup.
Penulis: Gita Irawan
Editor: Dewi Agustina
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Gita Irawan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bakal calon wakil presiden Ganjar Pranowo, Mahfud MD, melakukan sejumlah persiapan jelang pemeriksaan kesehatan bakal pasangan calon (bapaslon) presiden dan wakil presiden Pemilu 2024 di RSPAD Gatot Soebroto Jakarta pada Minggu (22/10/2023) pagi ini.
Mahfud mengatakan ia melakukan puasa sejak Sabtu (21/10/2023) pukul 20.00 WIB kemarin.
Baca juga: Hari ini Ganjar dan Mahfud MD Tes Kesehatan, Adakah Persiapan Khusus yang Dilakukan Keduanya?
"Oh persiapannya standar saja ya. Saya puasa sejak tadi malam sampai sekarang. Tadi malam diminta puasa sejak jam 8 dan jam 7 diharapkan sudah sampai di sana untuk memulai seluruh acara pemeriksaan kesehatan. Dan saya sudah siap," kata Mahfud di kediamannya di Jalan Denpasar kawasan Kuningan Jakarta pada Minggu (22/10/2023) pagi.
Selain itu, kata Mahfud, ia juga melakukan istirahat yang cukup.
"Saya juga sudah beristirahat cukup lah. Istirahatnya cukup," kata Mahfud.
RSPAD menyatakan semua tim dokter, alat yang digunakan, rundown, serta durasi pemeriksaan kesehatan terhadap para bapaslon sama.
Terdapat 50 dokter dari berbagai latar belakang spesialisasi kedokteran dan 2 psikolog yang melakukan pemeriksaan kesehatan terhadap para bapaslon.
Rentang durasi waktu pemeriksaan kesehatan para bapaslon sekira 8 sampai 10 jam.