Hari Pertama Kampanye: Gibran Milih Ngantor, Mahfud MD Izin Cuti, Cak Imin Sungkem ke Ibunda
Masa kampanye Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 telah dimulai hari ini, Selasa (28/11/2023). Cawapres dari masing-masing kubu mulai bersiap.
Penulis: Muhamad Deni Setiawan
Editor: Garudea Prabawati
TRIBUNNEWS.COM - Masa kampanye Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 telah dimulai hari ini, Selasa (28/11/2023).
Calon wakil presiden (cawapres) dari masing-masing kubu mulai bersiap untuk menyambutnya.
Mereka ialah Gibran Rakabuming Raka, Mahfud MD, dan Muhaimin Iskandar atau Cak Imin.
Baca juga: Awali Kampanye Hari Pertama, Cak Imin Sungkem Ibunda di Jombang dan Ziarah Makam Keluarga
Kegiatan Gibran
Hari pertama kampanye Pemilu 2024 justru dilalui oleh cawapres nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka, dengan bekerja seperti biasa.
Hal ini, kata Gibran, lantaran Solo masih ada beberapa proyek yang harus dipantau olehnya.
Wali Kota Solo itu mengaku, pada minggu pertama kampanye, ia ingin fokus menyelesaikan pekerjaan di sana.
"Enggak (kampanye). Ngantor biasa aja," jelasnya saat ditemui di kantornya, Selasa, dikutip dari TribunSolo.com.
Ada beberapa pekerjaan yang menjadi fokus dari putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu.
Antara lain pengembangan Solo Safari, pembukaan Taman Balekambang, dan gelaran Piala Dunia U-17 yang akan segera memasuki babak semifinal dan final.
"Minggu ini kami fokuskan penyelesaian Solo Safari, Balekambang, sama persiapan semifinal, final Piala Dunia," tuturnya.
Sebelumnya, dalam hal kampanye, Prabowo Subianto mengisyaratkan dirinya akan berbagi tugas dengan Gibran.
"Kita kick-off di sekitar Jabodetabek. Kita mulai bagi tugas, yang muda bergerak ke mana-mana," ucap Prabowo, Senin.
Mahfud MD Dapat Izin Cuti
Sementara itu, cawapres nomor urut 3, Mahfud MD, telah mengajukan cuti kepada Presiden Jokowi.
Saat ini, Mahfud tengah menjabat sebagai Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam) sehingga perlu mengajukan cuti untuk melakukan kampanye.
Pengajuan cuti pria berusia 66 tahun itu telah disetujui oleh Presiden Jokowi.
"Saya update kemarin sudah dikeluarkan Bapak Presiden melalui Mensesneg telah mengeluarkan surat persetujuan cuti kampanye bagi Menkopolhukam Pak Mahfud MD," kata Koordinator Staf Khusus Presiden, Ari Dwipayana, di Kementerian Sekretariat Negara, Selasa.
Menurut Ari, persetujuan cuti dari presiden kepada menteri yang maju sebagai capres dan cawapres tak hanya untuk hari ini.
Namun, juga untuk hari lainnya sesuai jadwal cuti yang diajukan dan jadwal kampanye dari Komisi Pemilihan Umum (KPU).
"Sesuai dengan surat permohonan beliau untuk kampanye di jadwal-jadwal yang sudah beliau sampaikan kepada presiden," tuturnya.
Di sisi lain, Mahfud MD menyebut dirinya telah berbagai tugas dengan Ganjar Pranowo untuk menyambut kampanye Pemilu 2024.
Ganjar Pranowo akan berkampanye di wilayah timur Indonesia sementara Mahfud MD bergerak di wilayah barat.
"Insya Allah ke Sabang, Aceh," kata pria berusia 66 tahun itu saat ditemui di kawasan Kantor KPU RI, Jakarta, Senin (27/11/2023).
"Barat dan timur. Pak Ganjar di Merauke paling timur dan saya di paling barat di Indonesia. Nanti pakai virtual," tuturnya.
Cak Imin Sungkem ke Ibunda
Di sisi lain, cawapres nomor urut 1, yakni Cak Imin memulai kampanye hari pertama dengan sungkem ke Ibunda, Nyai HD. Muhassonah Hasbullah, di Kabupaten Jombang, Jawa Timur, Selasa.
"Restu ibu adalah segalanya. Sekuat dan sekeras apa pun usaha kita tanpa restu ibu tentu sia-sia," kata Cak Imin dalam keterangannya.
Cak Imin mengatakan bahwa sungkem ke Ibunda untuk meminta doa dan restu.
"Hari ini hari pertama dimulainya Kampanye AMIN (Anies-Muhaimin). Saya sungkem Ibu di Jombang."
"Mohon doa dan support beliau agar perjuangan saya dan Mas Anies serta seluruh relawan dan simpatisan AMIN dilancarkan dan dimudahkan oleh Allah SWT," ujarnya.
Selepas sungkem dengan sang Ibunda, Wakil Ketua DPR RI ini berziarah ke makam keluarga.
"Setelah sungkem dengan Ibunda, saya ziarah ke makam Bapak, Kiai Iskandar, dan juga Kakek Buyut, Mbah Bisri Syansuri, beserta leluhur," ujar Cak Imin.
"Bismillah. Mari kita kampanye, mari kita teruskan dan lestarikan jejak perjuangan Mbah Bisri. Mari kita wujudkan perubahan untuk Indonesia yang lebih adil, lebih makmur, dan lebih sejahtera," terangnya.
Sebagai informasi, Cak Imin bersama pasangannya di Pilpres 2024, yakni Anies Baswedan, hari ini memulai kampanye di lokasi berbeda.
Cak Imin berkampanye di wilayah Jawa Timur sementara Anies di wilayah Jakarta.
Sebelumnya, ia menyatakan telah mengajukan cuti untuk melakukan kampanye.
"Ya, saya sudah mulai cuti besok pagi, sampai tanggal 12," kata Cak Imin saat ditemui di kawasan Jakarta Pusat, Senin.
Sebagian artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul: Alasan Gibran Pilih Tetap Kerja di Hari Pertama Kampanye, Pantau Perkembangan Proyek di Solo.
(Tribunnews.com/Deni/Taufik Ismail/Chaerul Umam)(TribunSolo.com/Ahmad Syarifudin)