Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ganjar Komitmen Berantas Korupsi hingga Selesaikan Persoalan Pupuk, Ini 21 Program Unggulannya

Ganjar Pranowo optimis dapat meperkuat komitmennya dalam memberantas korupsi hingga menyelesaikan permasalahan pupuk, simak 21 program unggulannya.

Penulis: Rifqah
Editor: Bobby Wiratama
zoom-in Ganjar Komitmen Berantas Korupsi hingga Selesaikan Persoalan Pupuk, Ini 21 Program Unggulannya
Tribunnews.com/Ibriza Fasti Ifhami
Calon Presiden (capres) nomor urut 03, Ganjar Pranowo, menyempatkan pulang ke kampung halamannya, di Temanggung, Jawa Tengah, Senin (25/12/2023).  - Ganjar Pranowo optimis dapat meperkuat komitmennya dalam memberantas korupsi hingga menyelesaikan permasalahan pupuk, simak 21 program unggulannya. 

TRIBUNNEWS.COM - Calon presiden (capres) nomor urut 3, Ganjar Pranowo optimis dapat meperkuat komitmennya dalam memberantas korupsi karena berpasangan dengan Mahfud MD di Pilpres 2024.

Mantan Gubernur Jawa Tengah itu meyakini, bersama Mahfud dapat memperkuat upaya pemberantasan korupsi, jika nanti terpilih memimpin Indonesia.

"Jadi artinya, ini komitmen yang coba kami bangun. Dan saya mendapatkan cawapres yang oke, lebih lengkap dibandingkan saya."

"Prof Mahfud ini pernah menjadi eksekutif, legislatif, yudikatif, tiga cabang kekuasaan itu lho lebih lengkap, yudikatif saya belum pernah," kata Ganjar, kepada Tribunnews.com saat ditemui di rumah masa kecilnya, Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah, pada Senin (25/12/2023).

"Jadi, betul-betul beliau (Mahfud) itu bisa memberikan kekuatan yang makin bagus dan insya Allah kami berdua juga mempunyai komitmen dalam pemberantasan korupsi sehingga penyakit yang seperti ini mesti kita tuntaskan," imbuhnya.

Ganjar pun menegaskan komitmennya dalam memberantas korupsi setelah masyarakat Jawa Tengah menyampaikan rasa terima kasih karena upaya pemberantasan korupsi yang dilakukannya semasa menjabat sebagai Gubernur Jawa Tengah.

Baca juga: Ganjar Minta Anak Berkebutuhan Khusus Dibawa ke Sekolah Inklusi

Selama 10 tahun menjadi Gubernur Jawa Tengah,  Ganjar membawa tagline 'mboten korupsi, mboten ngapusi' atau 'tidak korupsi, tidak membohongi'.

Berita Rekomendasi

Ganjar kemudian menekankan juga mengenai komitmen yang telah dijalankannya semasa menjabat Gubernur Jawa Tengah soal antigratifikasi.

"Jadi orang dikasih itu, bukan diterima. Tapi dia mengatakan 'no, thanks', tidak, terima kasih. Atau kemudian dilaporkan sebagai gratifikasi."

"Dan kemudian mereka mengajarkan kepada kawan yang lain 'jangankan korupsi, gratifikasi saja kami tolak'," ucapnya.

Ganjar Komitmen Selesaikan Persoalan Pupuk

Selain berkomitmen memberantas korupsi, Ganjar diketahui juga bakal berkomitmen menyelesaikan persoalan pupuk dengan memperbaiki data petani. 

Hal tersebut berawal dari keluhan warga di Desa Kliwonan saat Ganjar menginap di rumah warga ketika berkunjung ke sejumlah daerah di Indonesia. 

Salah satu warga tersebut bernama Sadino, ia mengaku kesulitan mendapat pupuk bersubsidi di daerahnya karena pendataan petani yang kurang jelas. 

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas