Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Real Count Pileg 2024 DPR Banten I, Anak Bupati Pandeglang Unggul, Petahana Bersaing Ketat

Penghitungan suara atau real count Pemilihan Umum Legislatif (Pileg) 2024 DPR RI Daerah Pemilihan (Dapil) Banten I dari KPU, Selasa (20/2/2024).

Penulis: Suci Bangun Dwi Setyaningsih
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in Real Count Pileg 2024 DPR Banten I, Anak Bupati Pandeglang Unggul, Petahana Bersaing Ketat
pemilu2024.kpu.go.id
Real count Pemilihan Umum Legislatif (Pileg) 2024 DPR RI Daerah Pemilihan (Dapil) Banten I dari KPU, Selasa (20/2/2024). Rizki Aulia Rahman Natakusumah (Anak Bupati Pandeglang Irna Narulita) memimpin perolehan Banten I. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut hasil terbaru penghitungan suara atau real count Pemilihan Umum Legislatif (Pileg) 2024 DPR RI Daerah Pemilihan (Dapil) Banten I dari KPU, Selasa (20/2/2024).

Berdasarkan pantauan Tribunnews.com Selasa pukul 08.00 WIB, sudah ada 60,95 persen suara yang masuk atau 4726 dari 7754 TPS di Dapil Banten I.

Dapil Banten I ditempati oleh sejumlah sosok seperti politikus Gerindra, Ali Zamroni yang menjadi petahana di DPR RI.

Kemudian, Iip Miftahul Choiri dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) yang juga petanana di DPR RI dan Ketua DPW PKB Banten Ahmad Fauzi.

Selain itu, ada Trah Natakusumah bersaing di Banten I, yakni Achmad Dimyati Natakusumah (PKS), Risya Azzahra Rahimah Natakusumah (PKB), dan Rizki Aulia Rahman Natakusumah.

Tiga trah Jayabaya juga mengikuti kontestasi Pemilu 2024, yakni Iti Jayabaya, Hasbi Jayabaya dan Vivi Sumantri Jayabaya.

Dari sejumlah caleg Banten I tersebut, nama Rizki Aulia Rahman Natakusumah (Anak Bupati Pandeglang Irna Narulita) memimpin perolehan Banten I, sebanyak 46.306 Suara.

Berita Rekomendasi

Posisi kedua, politikus Ahmad Fauzi 39.109 suara, disusul Risya Azzahra Rahimah Natakusumah 32.463 suara.

Lalu, dari trah Jayabaya, ada Iti Octavia Jayabaya sebanyak 30.772 suara.

Sementara terkait suara partai, PKB memimpin perolehan suara di Banten I dengan 118.420 suara (20,64 persen).

PDIP di posisi kedua dengan 92.126 suara (16,06 persen), diikuti PKB dengan 58.466 suara (10,19 persen).

Baca juga: Taj Yasin Ungguli 3 Petahana, Update Real Count KPU Pileg DPD Jateng Data Masuk 82,31 Persen

Berikut tiga besar caleg masing-masing partai hasil real count resmi KPU Dapil Banten I per 20 Februari 2024 08.00, dikutip dari laman pemilu2024.kpu.go.id.

PKB

1. AHMAD FAUZI: 39.109 Suara
2. RISYA AZZAHRA RAHIMAH NATAKUSUMAH: 32.463 Suara
3. ABDUL ROCHMAN: 25.773 Suara

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas