Hasil Rekapitulasi Pilpres: Prabowo-Gibran Unggul Sementara di 12 Provinsi, Menang Telak di Jatim
Prabowo-Gibran unggul sementara di 12 provinsi dalam hasil rekapitulasi Pilpres 2024 KPU. Di Jatim, Prabowo-Gibran unggul telak.
Penulis: Sri Juliati
Editor: Whiesa Daniswara

Nyatanya, untuk Pilpres 2024, justru suara terbanyak diraih oleh Prabowo-Gibran yaitu dengan perolehan 12.096.454 suara.
Barulah di urutan kedua, ada pasangan Ganjar-Mahfud yang diusung PDIP, PPP, Perindo, dan Hanura dengan suara 7.827.335.
Di posisi terakhir, ada Anies-Muhaimin dengan perolehan 2.866.373 suara.
11. Sumatera Barat
Di Sumatera Barat, bukan Prabowo-Gibran yang menang, melainkan Anies-Muhaimin.
Berdasarkan hasil pleno rekapitulasi suara KPU Sumbar, Minggu (10/3/203) malam di Padang, Anies-Muhaimin meraih 1.744.042 suara .
Sementara Prabowo-Gibran ada di urutan kedua dengan 1.217.314 suara.
Di posisi buncit, Ganjar-Mahfud hanya mengantongi 123.044 suara.
12. DKI Jakarta
KPU DKI Jakarta juga telah merampungkan rekapitulasi suara Pilpres 2024.
Hasilnya, Prabowo-Gibran berhasil meraih suara tertinggi di Ibu Kota dengan meraih 2.692.011 suara.
Mereka tercatat unggul tipis dari Anies-Muhaimin yang memperoleh 2.653.763 suara.
Sementara itu, Ganjar-Mahfud MD berada di posisi terakhir lantaran hanya mendapatkan 1.115.138 suara di DKI.
13. Jawa Timur
Terakhir, KPU Jawa Timur juga sudah selesai melakukan rapat pleno rekapitulasi pemilu 2024 pada Senin (11/3/2024).
Hasil proses rekapitulasi KPU Jatim, pasangan Prabowo-Gibran menang telak di Jawa Timur dengan perolehan suara sebanyak 16.716.603 suara.
Sementara peringkat kedua, ada pasangan Anies-Muhaimin dengan 4.492.652 suara.
Lalu ketiga adalah Ganjar-Mahfud yang mengantongi 4.434.805 suara di Jawa Timur.
(Tribunnews.com/Sri Juliati/Wahyu Gilang/Mario Christian Sumampow)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.