Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

NasDem Tembus 5 Besar, Surya Paloh Bakal Pilih Sosok Tempati Kursi di DPRD DKI

Partai NasDem tembus lima besar di Pileg DPRD DKI Jakarta, Surya Paloh bakal memilih sosok yang tepat untuk menempati kursi NasDem

Penulis: Galuh Widya Wardani
Editor: Pravitri Retno W
zoom-in NasDem Tembus 5 Besar, Surya Paloh Bakal Pilih Sosok Tempati Kursi di DPRD DKI
KOMPAS.com/GARRY LOTULUNG
Surya Paloh di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Minggu (20/10/2019). 

TRIBUNNEWS.COM - Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh, bakal memilih sosok yang tepat untuk menempati kursi pimpinan di DPRD DKI.

Diketahui, berdasarkan perhitungan suara Komisi Pemilihan Umum (KPU), Partai NasDem tembus lima besar di Pileg DPRD DKI Jakarta.

Sekretaris DPD NasDem DKI, Wibi Andrino, menyebut hingga kini pihaknya masih menunggu arahan dari Surya Paloh.

“Pak Surya nanti yang akan menyampaikan perihal posisi Wakil Ketua DPRD DKI."

“Pak Surya punya selera tinggi di Jakarta, jadi orang yang ditempatkan pasti yang benar-benar sesuai dengan selera beliau,” ucap Wibi pada Kamis (14/3/2024), dikutip WartaKotaLive.com.

Walaupun Jakarta dalam waktu dekat tak lagi menyandang status sebagai ibu kota negara, Wibi menilai Jakarta masih menjadi barometer ekonomi di Indonesia.

Sehingga posisi Wakil Ketua DPRD DKI menjadi sangat strategis.

Suara NasDem Melonjak

Berita Rekomendasi

Suara partai besutan Surya Paloh ini melonjak jauh dibandingkan Pileg 2019.

Kala itu, Partai NasDem hanya memperoleh 386.434 suara.

Kini Nasdem memperoleh 545.235 suara dan berhasil masuk lima besar di Pileg DPRD DKI Jakarta.

Diketahui, NasDem berhasil mengungguli sejumlah partai besar lainnya, seperti Golkar, PAN, hingga Demokrat.

Baca juga: Kursi di DPRD DKI Naik Drastis, Parpol Koalisi Perubahan Rawat Kesetiaan Sampai Pilkada Serentak

Suara Nasdem di Pileg DPRD DKI Jakarta 2024 berada di posisi keempat.

Posisi pertama yakni PKS yang berhasil memperoleh suara terbanyak dengan raihan 1.012.028 suara.

Sementara di peringkat kedua, ada PDIP yang memperoleh 850.174 suara.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas