Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Beda Respons Ahok dan Anies soal Peluang Rematch di Pilkada DKI Jakarta 2024

Peluang bertanding ulang atau rematch antara Anies Baswedan dan Basuki Tjahaya Purnama alias Ahok di Pilkada Jakarta 2024 santer diisukan. 

Penulis: Milani Resti Dilanggi
Editor: Sri Juliati
zoom-in Beda Respons Ahok dan Anies soal Peluang Rematch di Pilkada DKI Jakarta 2024
Tribunnews.com/Ibriza Fasti Ifhami - YouTube/Panggil Saya BTP
Anies Baswedan dan Basuki Tjahaja Purnama (BTP) alias Ahok - Peluang bertanding ulang atau rematch antara Anies Baswedan dan Basuki Tjahaya Purnama alias Ahok di Pilkada Jakarta 2024 santer diisukan.  

TRIBUNNEWS.COM - Peluang bertanding ulang atau rematch antara Anies Baswedan dan Basuki Tjahaya Purnama alias Ahok di Pilkada Jakarta 2024 santer diisukan. 

Peluang ini mengemuka setelah Litbang Kompas merilis hasil survei menjelang Pilkada Jakarta 2024.

Dalam hasil survei itu, Anies menempati urutan pertama dengan mengantongi elektabilitas sebesar 29,8 persen. 

Posisinya disusul Ahok dengan elektabilitas 20,0 persen.

Respons berbeda disampaikan Anies dan Ahok saat ditanya peluang ini. 

Ahok menilai, akan menarik jika bisa rematch dengan sosok Anies Baswedan dalam Pilkada Jakarta 2024.

"Kalau bisa rematch dengan Pak Anies, lebih menarik," ujar Ahok, Sabtu (20/7/2024). 

BERITA REKOMENDASI

"Supaya mengukur sampai di mana bangsa ini setelah naik levelnya untuk menuju Bhinneka Tunggal Ika," lanjutnya. 

Menurut Ahok, pertandingan ulang ini bisa menjadi tolok ukur tentang sejauh mana masyarakat bisa menerapkan persatuan dan kedamaian dalam bernegara.

Menurutnya, masyarakat saat ini sudah berubah dan berpikiran lebih maju.

"Tadi dikatakan kalau (maju lagi) takut ribut. Kalau takut ribut ya paling cocok itu kan rematch dong untuk mengukur apel dengan buah apel, bandingnya," ucap Ahok.

Baca juga: Respons PDIP, PKS, hingga NasDem soal Peluang Rematch Anies vs. Ahok pada Pilkada Jakarta

Kendati demikian, Ahok menilai rematch dengan Anies sulit terwujud

Mengingat saat ini, PDIP tidak dapat mengusung calon gubernur (cagub) Jakarta tanpa berkoalisi dengan partai lain.

Adapun Ahok dan Anies sempat berebut kursi gubernur Jakarta pada 2017 lalu.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas