Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

AHY Kembali Serahkan Rekomendasi Paslon di Pilkada Serentak 2024 Sore Ini

Ia menjelaskan, nama-nama yang diusung telah melalui proses dan mekanisme internal partai. Di antaranya, seleksi mulai dari tingkat daerah hingga

Penulis: Igman Ibrahim
Editor: Acos Abdul Qodir
zoom-in AHY Kembali Serahkan Rekomendasi Paslon di Pilkada Serentak 2024 Sore Ini
Tangkap layar kanal YouTube Kompas TV
Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono, memberikan surat rekomendasi langsung kepada bakal calon Gubernur dan Wakil yang mengikuti Pilkada serentak 2024, Jumat (19/7/2024), di Kantor DPP Partai Demokrat, Jakarta Pusat. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Igman Ibrahim

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), akan kembali menyerahkan surat rekomendasi untuk pasangan calon (paslon) Pilkada 2024. Penyerahan dijadwalkan sekitar pukul 17.00 WIB di kantor DPP Partai Demokrat, Jakarta, Rabu (25/7/2024).

Dalam kesempatan ini, AHY akan menyerahkan surat rekomendasi untuk Pilkada Gubernur dan Pilkada di Kabupaten/Kota 2024. Namun, dia enggan membocorkan nama sosok paslon yang akan diusung.

"Sejumlah kader utama Partai Demokrat akan menerima surat rekomendasi. Para kandidat-kandidat yang diusung berlatar belakang politisi, birokrat, aktivis hingga pengusaha," kata Kepala Badan Komunikasi Strategis Demokrat, Herzaky Mahendra Putra dalam keterangannya, Kamis (25/7/2024).

Ia menjelaskan, nama-nama yang diusung telah melalui proses dan mekanisme internal partai. Di antaranya, seleksi mulai dari tingkat daerah hingga pusat. 

"Khusus untuk Pilkada Gubernur telah mendapat persetujuan dari Majelis Tinggi Partai Demokrat. Penentuan paslon juga telah mengakomodasi aspirasi masyarakat di daerah melalui pengurus DPD dan DPC," ungkapnya.

Lebih lanjut, Herzaky menambahkan paslon yang akan diusung Demokrat dianggap memiliki kans menang besar. Sebab, mereka merupakan paslon yang dianggap dinginkan masyarakat.

BERITA REKOMENDASI

"Mereka adalah putra-putri terbaik Indonesia yang mampu membawa kemajuan dan menjawab berbagai tantangan yang dihadapi masyarakat di daerahnya masing-masing," pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas