Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Warga Semanan Minta Waktu Pindahkan Ternaknya

Sweeping unggas untuk mencegah menyebarnya virus flu burung juga dilakukan oleh Sudin Kelautan dan Pertanian Jakarta Barat.

Penulis: Danang Setiaji Prabowo
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Warga Semanan Minta Waktu Pindahkan Ternaknya
Nurmulia Rekso Purnomo/Tribunnews.com
Petugas melakukan penertiban kandang burung di pemukiman. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sweeping unggas untuk mencegah menyebarnya virus flu burung juga dilakukan oleh Sudin Kelautan dan Pertanian Jakarta Barat. Dalam sweeping tersebut, warga kelurahan Semanan Jakarta Barat meminta waktu untuk memindahkan ternaknya.

Saat dikonfirmasi, Kasudin Kelautan dan Pertanian Jakarta Barat, Kusdiana, mengatakan saat ini sweeping masih berlangsung dan ada beberapa unggas yang dipotong. Dalam sweeping tersebut, pihaknya juga menemukan peternakan unggas yang memelihara unggas cukup banyak.

"Ada yang punya peternakan, jumlah unggasnya cukup banyak. Mereka minta waktu untuk memindahkan unggasnya. Kami nggak tega juga mengambil semua, soalnya itu mata pencaharian mereka," ujar Kusdiana, Selasa (10/1/2012).

Menurutnya pihaknya memberikan dispensasi waktu bagi warga untuk memindahkan ternak unggasnya agar tidak berada di lingkungan pemukiman. Bila saat sweeping kedua kalinya masih ada, maka akan diangkut semuanya.

"Mereka juga membuat surat pernyataan akan memindahkan unggasnya. Mereka bersedia asalkan diberikan waktu," ucapnya.

Sedangkan mengenai unggas yang dipotong ditempat, Kusdiana belum dapat memastikannya karena masih berlangsung. "Belum, belum. Sekarang belum dihitung semuanya. Masih dalam proses," imbuhnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas