Ditemukan Lembar Jawaban Komputer Rusak
Ditemukan lembar jawaban kompoter (LJK) yang rusak pada ujian tingkat SMA di Depok Jabar.
Editor: Gusti Sawabi
Laporan wartawan Tribun Jakarta Bahri Kurniawan
TRIBUNNEWS.COM, DEPOK - Ditemukan lembar jawaban kompoter (LJK) yang rusak pada ujian tingkat SMA di Depok Jabar. Demikian disampaikan Staf Pelaksana Teknis Pelaksanaan Ujian Nasional SMAN 1 Depok, Abdul Muthalib, Senin (16/4/2012).
"Saya barusan dengar kabar ada LJK yang rusak di SMAN 3, akhirnya mereka tetap menggunakan LJK tersebut dengan memberikan keterangan pada lampiran berita acara dan ditandatangani oleh Kepala Sekolah dan Tim Pengawas Independen," terang Thalib, Senin (16/04/2012).
Lebih lanjut Thalib menyampaikan bahwa hal ini memang menjadi kekhawatiran panitia pelaksana UN. "Tahun ini memang jumlah LJK yang diberikan ke sekolah disamakan dengan jumlah siswa yang ikut UN jadi tidak ada LJK cadangan, inilah yang memang kami khawatirkan terjadi," tutur Thalib.
Selain ditemukan Lembar Jawaban Komputer yang cacat, hari pertama UN di depok juga diwarnai oleh ketid SMA dian didaktika, tidak ada berita acara jadi foto copy dari sekolah terdekat, dengan ditandatangani kepala sekolah dan tim pengawas independen.
Kepala Dinas Pendidikan Kota Depok, Asep Rahmat, ketika dikonfirmasi masalah tersebut mengatakan bahwa hal tersebut sudah dikoordinasikan dengan TPI. "Sudah koordinasi dengan TPI, sudah diatasi masalah ljk tentunya kita akan berikan solusi yang tidak merugikan siswa," terang Asep kepada wartawan saat ditemui di SMAN I Depok.
Lebih lanjut Asep mengatakan pelaksanaan pada hari pertama UN relatif berlangsung aman, "relatif tidak ada kendala ya, kalaupun ada hanya sedikit masalah administratif yang bisa diselesaikan," ujar Asep.