Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pemudik Balik Lagi, Jakarta Kembali 'Berisik' dan Macet

Jakarta kembali 'berisik' dan macet begitu pekan pertama pascalebaran dimulai pada Senin hari ini.

Penulis: Agung Budi Santoso
zoom-in Pemudik Balik Lagi, Jakarta Kembali 'Berisik' dan Macet
KOMPAS/WISNU WIDIANTORO
Pekerja kantoran menyeberangi Jalan Prof Dr Satrio, Jakarta Selatan, untuk menuju pusat perbelanjaan, Senin (27/8/2012). Hari itu, sebagian besar aktivitas perkantoran dan bisnis di Jakarta mulai berjalan kembali setelah libur Lebaran usai. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Jakarta kembali macet dan 'berisik' di hari kerja pertama pascalebaran.

Ruas jalan-jalan utama ibukota seperti Thamrin, Gatot Subroto dan Rasuna Said kembali macet seperti sebelum Lebaran. Padahal pemudik dari luar kota belum sepenuhnya kembali ke Jakarta.

Para pekerja kantoran kembali lalu-lalang di trotoar. Ibukota kembali menggeliat, sekaligus menerima beban baru datangnya serbuan pendatang baru yang dibawa pemudik lama.

Tampak dalam foto, pekerja kantoran menyeberangi Jalan Prof Dr Satrio, Jakarta Selatan, untuk menuju pusat perbelanjaan, Senin (27/8/2012). Hari itu, sebagian besar aktivitas perkantoran dan bisnis di Jakarta mulai berjalan kembali setelah libur Lebaran usai. (Agung Budi)

Baca berita terkini lainnya

TERKINI

BERITA TERKAIT
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas