Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

SBY Tarik Jokowi di GOR Otista

Presiden Susilo Bambang Yudhoyono datang ke GOR Otista, Jakarta Timur, Minggu (20/1/2013) tepat pukul 13.00 WIB

Penulis: Wahyu Aji
Editor: Gusti Sawabi
zoom-in SBY Tarik Jokowi di GOR Otista
KOMPAS/AGUS SUSANTO
Pengungsi banjir di posko Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) di GOR Otista, Jakarta Timur, Kamis (17/1/2013) malam. Sebanyak 251 KK (795 jiwa) mengungsi dan tercatat 100 pasien dewasa dan 50 anak-anak menjalani pengobatan gratis di GOR tersebut. KOMPAS/AGUS SUSANTO 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Wahyu Aji

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono datang ke GOR Otista, Jakarta Timur, Minggu (20/1/2013) tepat pukul 13.00 WIB disambut oleh Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo.

Menggunakan mobil Toyota Land Cruiser bernopol B 515 RFS, SBY hadir dalam acara paparan Menteri Pekerjaan Umum (PU) Djoko Kirmanto tentang rencana profil sudetan Sungai Ciliwung ke Kanal Banjir Timur (KBT).

Menggunakan kemeja biru, dengan rompi coklat, SBY langsung menuju sebuah tenda yang sudah dihadiri sebelumnya oleh, Kapolri, Panglima TNI, Kapolda Metro Jaya, Danjen Kopassus, Pangdam Jaya, dan beberapa menteri.

Pantauan Tribunnews.com, sejumlah awak media langsung menyemut saat SBY turun dari mobil. Ia pun langsung menarik Jokowi, sambil berjalan. Entah apa yang dibicarakan.

Jokowi dengan mengenakan kemeja putih dan celana kain hitam langsung memasuki tenda Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB). Ia sempat beribincang dengan korban banjir yang tinggal di pengungsian. Warga pun yang melihat kedatangan Jokowi langsung berebut mengambil gambar Gubernur DKI Jakarta itu.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas