Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Polisi Masih Periksa Darah dan Urine Korban Camry Maut

Meskipun ditemukan enam paket narkoba seberat lima gram, tetapi belum diketahui pasti apakah kedua korban pemakai

Penulis: Adi Suhendi
zoom-in Polisi Masih Periksa Darah dan Urine Korban Camry Maut
Tribun Kaltim/Samir
Proses evakuasi terhadap korban kecelakaan lalu lintas 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Adi Suhendi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kepolisian belum mengetahui pasti penyebab kecelakaan tunggal di tol TB Simatupang tepatnya di kilometer 25+400 arah timur Pasar Minggu, Jakarta Selatan dini hari sekitar pukul 04.00. WIB, Sabtu (30/3/2013).

Meskipun ditemukan enam paket narkoba seberat lima gram, tetapi belum diketahui pasti apakah kedua korban pada saat kecelakaan berada di bawah pengaruh narkoba atau tidak.

"Saat ini darah dan urine korban sudah dibawa untuk diperiksa di rumah sakit Polri Kramat Jati," kata Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Jakarta Selatan AKBP Hindarsono saat ditemui di ruang kerjanya, Sabtu (30/3/2013).

Namun belum diketahui hasilnya karena butuh waktu untuk mendapatkan uji laboratoriumnya apakah kedua korban postif menggunakan narkoba atau tidak.
"Paling keluarnya Minggu atau Senin," ucapnya.

Kedua korban belum dilakukan autopsi

"Kalau autopsi kan harus ada persetujuan keluarga," ujarnya.

Berita Rekomendasi

Korban Yasir Lutfi Marfadi (30) diketahui berprofesi dalam bisnis jual beli mobil, sementara Winda Angraini belum diketahui jelas. Korban Yasir dikabarkan saat ini sudah tidak tinggal dirumahnya karena sedang dalam proses perceraiaan dengan istrinya.

"Yang di dalam mobil kita belum tahu, mungkin temannya," ucapnya.

Tags:
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas