Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Lurah Warakas Telepon Minta Ikut Tes Kompetensi

Lurah Warakas, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Mulyadi, Selasa (7/5/2013)diizinkan mengikuti tes kompetensi

Editor: Gusti Sawabi
zoom-in Lurah Warakas Telepon Minta Ikut Tes Kompetensi
Warta Kota
Mulyadi 

Tribunnews.com, Jakarta- Lurah Warakas, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Mulyadi, Selasa (7/5/2013), akan mengikuti tes kompetensi manajerial, bagian dari program lelang jabatan yang digulirkan Jokowi. Dia tetap akan diizinkan mengikuti tes itu, meskipun sebelumnya mengecam dan mengatakan tak bakal mengikuti program tersebut.

"Kemarin beliau sudah menelepon dan minta ikut. Sampai sekarang belum dapat surat keterangan sakitnya. Tapi, suratnya sudah ada di Wali Kota Jakarta Utara," kata Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) DKI Jakarta I Made Karmayoga, di Balaikota Jakarta, Senin (6/5/2013). Sebelumnya Mulyadi tidak mengikuti tes online tahap pertama dengan alasan sakit.

Selain Mulyadi, kata Made, ternyata juga ada lurah lain yang tak mengikuti tes tahap pertama yang digelar Minggu (28/4/2013). Tercatat 12 lurah definitif tidak mengikuti tes itu. Dari jumlah tersebut, tiga di antaranya sudah meninggal, yaitu Lurah Selong, Lurah Tegal Alur dan Lurah Kota Bambu Selatan.

Lalu, tiga lurah akan pensiun Juli 2013, yaitu Lurah Utan Kayu Utara, Penggilingan, dan Lubang Buaya. Selain Mulyadi, lima lurah lain juga tak hadir tanpa keterangan, yaitu Lurah Cipinang Besar Utara, Lurah Karet Semanggi, Lurah Tebet Timur, Lurah Rawabunga, dan Lurah Karet. "Sudah ada tiga lurah yang memberikan keterangan sakit ke BKD, yang lainnya saya belum dapat informasi. Untuk Lurah Rawabunga sudah batas pensiun," kata Made.

Sementara itu camat definitif yang tidak hadir adalah Camat Cilincing Junaedi karena dimutasi menjadi Asisten Sekretaris Kotamadya Jakarta Utara, dan Wakil Camat Cengkareng TB Sumanta juga tidak hadir. Kemudian, satu camat pensiun pada 1 Juli 2013 yaitu Camat Mangga Besar Sayuti, demikian juga dua sekretaris camat (Sekcam) yaitu Sekcam Kebon Jeruk Masud Effendi dan Sekcam Mangga Besar.

Tes kompetensi manajerial akan dilaksanakan di Mabes Polri dan Balaikota Jakarta. Tes itu akan dimulai pukul 08.00 WIB, dibuka dengan dua tahap. Yaitu tahap pertama diikuti 24 orang pada pukul 08.00 WIB hingga 12.00 WIB, dan tahap dua diikuti 24 orang dimulai pukul 13.00 WIB hingga 18.00 WIB.

Berita Rekomendasi
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas