Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Dua Polisi dan Satu Mahasiswa Universitas Nasional Luka-luka

Dua polisi dan satu mahasiswa terluka dalam bentrok yang terjadi antara polisi dengan mahasiswa Universitas Nasional (Unas).

Penulis: Bahri Kurniawan
zoom-in Dua Polisi dan Satu Mahasiswa Universitas Nasional Luka-luka
TRIBUNNEWS.COM/HERUDIN
Pos Polisi Megaria di Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, dirusak dan dibakar oleh massa yang berunjuk rasa menolak kenaikan harga BBM, Jumat (21/6/2013) malam. Puluhan mahasiswa Universitas Bung Karno (UBK) berunjuk rasa dengan membakar ban bekas dan menutup Jalan Diponegoro. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dua polisi dan satu mahasiswa terluka dalam bentrok yang terjadi antara polisi dengan mahasiswa Universitas Nasional (Unas).

Bentrokan terjadi saat mahasiswa menggelar aksi menolak kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) di depan kampus mereka, Jumat (21/6/2013) malam.

Menurut Humas Aksi Unas Bergerak Feri Agus Setyawan mengatakan, seorang mahasiswa jurusan Komunikasi angkatan 2012 bernama Reza, menderita luka di bagian kepala akibat terkena lemparan benda dari polisi.

"Satu mahasiswa menjadi korban lemparan dari pihak polisi, kami akan meneruskan melalui advokasi," ujar Feri.

Sementara, Kapolsek Metro Pasar Minggu Komisaris Polisi Adri Desas Furyanto memaparkan, dua polisi juga menjadi korban dalam bentrok tersebut.

"Petugas kami, yaitu Aiptu Sodikin dari Polsek Pasar Minggu menderita luka di pelipis, dan Bripda Andi, anggota Brimob Polda, menderita luka di tangan sebelah kanan," jelasnya. (*)

BERITA REKOMENDASI
Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas