Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

173 Kasus Kriminal Terjadi di Jakarta Selama Musim Mudik

Menurut Rikwanto, selama 10 hari Operasi Ketupat, tidak ditemukan adanya kasus pencurian rumah kosong.

zoom-in 173 Kasus Kriminal Terjadi di Jakarta Selama Musim Mudik
TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN
Sejumlah calon penumpang yang akan kembali ke Jakarta berada di Terminal Leuwipanjang, Jalan Soekarno-Hatta, Kota Bandung, Minggu (11/8/2013). 

Laporan Wartawan Warta Kota, Budi Sam Law Malau

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Selama musim mudik Lebaran atau pada masa Operasi Ketupat sejak 2 Agustus sampai Senin (12/8/2013), Polda Metro Jaya mencatat terjadi 173 kasus kriminal di Jakarta.

"Dari 173 kasus kriminal, tindak pencurian dengan kekerasan mendominasi dengan 71 kasus," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Rikwanto, di Mapolda Metro Jaya, Senin (12/8/2013).

Kasus pencurian kendaraan bermotor, lanjutnya, sebanyak 35 kasus, penyalahgunaan dan kepemilikan narkoba 29 kasus, penganiayaan berat 15 kasus, pemerasan 3 kasus, perjudian 3 kasus, dan kebakaran 17 kasus.

Menurut Rikwanto, selama 10 hari Operasi Ketupat, tidak ditemukan adanya kasus pencurian rumah kosong. Ini dimungkinkan karena pihaknya jauh-jauh hari membentuk satgas rumsong dengan melibatkan warga yang tak mudik, dan petugas keamanan kompleks perumahan.

Rikwanto menambahkan, angka kasus tersebut kemungkinan akan meningkat, karena Operasi Ketupat akan berakhir pada 16 Agustus mendatang.  
Dalam catatannya, papar Rikwanto, dari 173 kasus, 29 di antaranya dianggap menonjol dan menjadi perhatian publik.

Dari catatan Warta Kota, kasus menonjol tersebut di antaranya perampokan di sebuah toko sembako di Ciracas, Jakarta Timur, yang berakhir dengan tewasnya tiga dari empat pelaku yang ditembak polisi pada Sabtu (10/8/2013) lalu.

Berita Rekomendasi

Kemudian, peristiwa penembakan terhadap Aiptu Dwiyatna, anggota Polsek Cilandak oleh dua pria pengendara motor di Ciputat, sehari menjelang Lebaran.

Serta, hancurnya kaca dua Halte TransJakarta di Jalan MT Haryono, yang diduga ditembak orang yang mengendarai Fortuner warna hitam. (*)

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas