Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kadis Pendidikan DKI Bantah Soal Ujian Bocor

Sumber Warta Kota menyebutkan, soal-soal itu kemudian menyebar karena ada beberapa kepsek

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Kadis Pendidikan DKI Bantah Soal Ujian Bocor
Warta Kota
Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta, Taufik Yudi Mulyanto 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Menurut informasi, dari 200 soal latihan yang diberikan oleh Lembaga Penjamin Mutu Pendidikan (LPMP) kepada para kepsek, sebanyak 75 soal sama persis dengan soal saat ujian sekolah. Bukan cuma soalnya yang sama, urutan jawaban pilihan gandanya pun serupa.

Soal-soal latihan itu sendiri akhirnya juga beredar 'keluar'. Sumber Warta Kota menyebutkan, soal-soal itu kemudian menyebar karena ada beberapa kepsek yang berbaik hati memberikan soal latihan dari LPMP ke rekan-rekan guru yang ikut lelang.

"Teman saya, guru juga, baru dapat soal latihan dari LPMP itu satu hari sebelum tes berlangsung. Dia dikasih sama kepsek tempatnya mengajar," ujar salah satu guru SMK di kawasan Jakarta Timur kepada Warta Kota, Senin (16/12/2013).

Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta, Taufik Yudi Mulyanto, membantah semua tudingan tersebut. Menurutnya, 180 peserta itu hanya belajar kelompok tanpa ada pembekalan. "Tidak ada pembekalan. Mereka belajar sendiri, ada juga yang kelompok. Itu inisiatif mereka," katanya di Balai Kota DKI Jakarta.

Taufik mengakui semua dilakukan di kantor LPMP, karena lokasi itu memiliki fasilitas yang lengkap, sehingga memudahkan calon kepala sekolah saat belajar bersama.

Dia membantah ada kebocoran, karena hasil tes menunjukkan hasil yang variatif. Dari skala 100, kata dia, banyak juga peserta yang mendapat nilai 40.

"Kepala sekolah dapat nilai bagus itu wajar saja, karena mereka lebih berpengalaman dan sudah mengerti tugas kepala sekolah. Lagi pula, ada juga kepala sekolah definitif yang nilainya jelek," ujarnya.

Berita Rekomendasi

Dikatakanya, Disdik DKI Jakarta bersama Badan Kepegawaian Daerah (BKD) DKI Jakarta akan melaporkan klarifikasi isu tersebut kepada Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo.

Sementara itu, Kepala Badan Kepegawaian Daerah Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, I Made Karmayoga, sudah mencurigai hal itu. Karmayoga mengatakan, dari hasil tes, nilai kepsek yang kini menjabat memang tinggi. Jauh lebih tinggi dari hasil tes para guru.

"Nilai kepsek definitif itu saya lihat sudah diatas 90 semua," kata Karmayoga. Makanya, Karmayoga berjanji, apabila kemudian terbukti ada pembocoran soal secara sengaja, maka ujian lelang kepsek akan Ia ulang. (sab/ote)

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas