Genangan Bikin Macet Dimana-mana
Beberapa ruas jalan di ibu kota Selasa (4/2/2014) pagi mengalami macet total
Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Gusti Sawabi
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Theresia Felisiani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Beberapa ruas jalan di ibu kota Selasa (4/2/2014) pagi mengalami macet total akibat genangan banjir yang mempersulit mobilitas warga Jakarta dan sekitarnya.
Informasi yang dihimpun Tribunnews.com, kemacetan parah banyak terjadi di wilayah Jakarta Barat lantaran wilayah itu paling banyak digenangi banjir.
Terpantau di Jakarta Barat kemacetan terjadi di perempatan Tomang arah Grogol ditutup tidak bisa dilintasi karena banjir, Kedoya-Green Garden arah Pesing cenderung tidak bergerak.
Kemacetan juga terjadi di jalan layang Slipi menuju Kemanggisan, Kalideres menuju Cengkareng serta jalan pinggir Tol Kebon Jeruk, depan Ukrida juga stuck tidak bergerak.
Selain itu kemacetan juga tampak di depan Hotel Golden Kemayoran, depan Mall Kelapa Gading ketinggian 10-20 cm, arus lalin padat merayap sehingga diiumbau pengendara melalui jalan alternatif lain.
Kemudian imbas Jl Kasablanka tergenang juga menyebabkan kemacetan, arah Kampung Melayu ke Kasablanka padat.
Lantaran macetnya ruas jalan Melayu ke Kasablanka, banyak pengendara memilih melintas di Jl Sudirman dan berimbas pada padatnya volume kendaraan di ruas jalan tersebut sehingga kemacetan tidak terhindarkan.
Sejak pagi tadi, pihak kepolisian dari Ditlantas Polda Metro Jaya juga tidak memberlakukan sistem 3 in 1 dan contra flow (lawan arah) di ruas tol dalam kota karena terkendala kemacetan dan cuaca hujan.