Artis Ibukota Beri Hiburan di Jakarta Night Festival
Mereka menyaksikan hiburan yang diberikan sambil turut bergoyang mengikuti irama musik.
Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Hasanudin Aco
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Glery Lazuardi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sejumlah artis dan grup band top ibu kota mengisi acara Jakarta Night Festival 2014 di panggung Silang Barat Daya Monas, Jakarta, Rabu (31/12/2014) malam.
Acara yang digelar Pemerintah Provinsi DKI Jakarta ini merupakan upaya memberikan hiburan kepada warga ibu kota pada malam pergantian tahun. Para pengisi acara pada malam ini, yaitu NAIF, Siti Liza, Vicky Zhu, Vagetoz, dan RAS Muhammad.
Selain acara hiburan, rencananya di panggung tersebut ada penyalaan lilin elektrik dan kegiatan mengheningkan cipta bagi korban AirAsia Q78501 dan longsor Banjarnegara. Rencananya, Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama akan hadir di panggung tersebut.
Di kesempatan itu, penyanyi Siti Liza menyampaikan turut berbelasungkawa atas meninggalnya korban Air Asia. "Ya mudah-mudahan keluarga yang ditinggalkan sabar dan diberi ketabahan. Semoga diterima di sisi Allah," katanya.
Berdasarkan pemantauan, sekitar 200 orang memadati depan panggung itu. Mereka menyaksikan hiburan yang diberikan sambil turut bergoyang mengikuti irama musik.