Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Kamis Malam Jakarta Dipredikisi Diguyur Hujan Lebat dan Banjir Rob

Hujan dengan tingkat intensitas tinggi seperti pada Minggu (8/2/2015) malam, diprediksi akan kembali mengguyur wilayah Jakarta pada Kamis (12/2/2015)

Editor: Gusti Sawabi
zoom-in Kamis Malam Jakarta Dipredikisi Diguyur Hujan Lebat dan Banjir Rob
WARTA KOTA/ANGGA BHAGYA NUGRAHA
Kendaraan nekat melintasi banjir yang menggenangi Jalan Kramat Pulo, Senen, Jakarta Pusat, Senin (9/2/2015). Hujan yang mengguyur Jakarta Sejak Minggu (82/) malam, membuat sejumlah rumah dan jalan raya terendam banjir. Sehingga mengakibatkan aktivitas warga lumpuh. Warta Kota/angga bhagya nugraha 

Tribunnews.com, Jakarta - Hujan dengan tingkat intensitas tinggi seperti pada Minggu (8/2/2015) malam kemarin, diprediksi akan kembali mengguyur wilayah Jakarta pada Kamis (12/2/2015) malam besok. Selain intensitasnya tinggi, cakupan wilayah yang akan diguyur hujan juga lebih luas.

Kepala Bidang Cuaca Ekstrim Badan Meteorologi Krimatologi dan Geofisika (BMKG), Kukuh Rubidianto, mengatakan, apabila pada Minggu malam kemarin hujan dengan intensitas tinggi hanya berfokus di wilayah utara Jakarta, maka pada hujan yang diprediksi akan turun besok akan mencakup seluruh wilayah DKI Jakarta sampai dengan Bogor.

"Jadi pada tanggal 12 (Februari) malam hingga 13 dinihari diperkirakan akan turun hujan dengan intensitas yang tinggi dan lebih luas, mungkin sampai ke Bogor. Kemarin (Minggu) kan Bogor hujan, tapi intensitasnya ringan hingga sedang," kata Kukuh kepada Kompas.com, Rabu (11/2/2015).

Selain hujan deras, kata Kukuh, selama tiga hari berturut-turut, tepatnya dari tanggal 12 hingga 14 Februari, banjir rob dengan ketinggian tertinggi, yakni sekitar satu meter, diprediksi juga akan terjadi di wilayah pantai Jakarta. Banjir rob diprediksi akan terjadi dari pukul 07.00-09.00.

"Jadi hujan derasnya berbarengan dengan rob. Cuma hujan derasnya satu malam, kalau robnya tiga hari berturut-turut dan terjadi dari pukul 07.00-09.00," ucapnya.
(Alsadad Rudi)

Berita Rekomendasi
Tags:
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas