DPRD DKI Putar Video Ahok Berkata Kasar
Video yang ditampilkan adalah saat Ahok melontarkan kata-kata kasarnya. Ahok pun menanggapi santai atas pemutaran videonya
Editor: Hendra Gunawan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Paripurna Hak Angket yang digelar di Gedung DPRD DKI Jakarta, kemarin, sempat memutarkan video Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok, saat wawancara dengan media.
Namun, video yang ditampilkan adalah saat Ahok melontarkan kata-kata kasarnya. Ahok pun menanggapi santai atas pemutaran videonya tersebut.
"Bagus dong. Video itu harusnya kita ambil copy-nya. Gua juga nggak pernah punya copy itu. Lumayan keren-keren tuh," kata Ahok, di Balai Kota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Selasa (7/4/2015).
Bahkan Ahok juga menanggapi santai ketika seluruh dewan yang hadir bertepuk tangan saat melihat video tersebut.
"Bagus dong. Gua juga tepuk tangan nonton video gua, haha," ujar Ahok yang terkesan enggan mengambil pusing pemutaran videonya itu.
Seperti diketahui, panitia Hak Angket, sengaja memutarkan beberapa potongan video itu yang berdurasi kurang lebih lima menit.
Video itu dipertontonkan, sebagai bukti pelanggaran etika yang dilakukan mantan Bupati Belitung Timur itu. (Mohamad Yusuf)