Wanita Korban Pembunuhan Terakhir Kali Terlihat Bersama Suaminya
Citra Khairiyah Ikhlas, seorang wanita korban pembunuhan, terlihat bersama dengan suaminya
Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Johnson Simanjuntak
TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG SELATAN - Citra Khairiyah Ikhlas, seorang wanita korban pembunuhan, terlihat bersama dengan suaminya Nur Tamzi Bayu Kusuma alias Acil (21) di tempat kos beberapa saat sebelum terjadi pembunuhan.
Pernyataan tersebut disampaikan oleh Riska (20), seorang rekan satu kos di Jalan Kemiri Raya Nomor 26 A. RT/RW 003/11 Kelurahan Pondok Cabe Udik, Pamulang, Tangerang Selatan.
Terakhir kali, Riska melihat korban dan suaminya berada di tempat kos pada Jumat (26/6/2015) dinihari. Dia melihat kedua orang tersebut sedang berada di dalam kamar.
"Saya masih melihat mereka masih tiduran di dalam. Posisi menghadap ke jendela. Saya melihat waktu lagi mau beli makan sahur," ujar Riska ditemui di lokasi, Sabtu (27/6/2015).
Menurut Riska, ini merupakan pertama kali dia melihat Citra berada di tempat tersebut. "Dia baru pertama kali ke sini," kata dia.
Sayang waktu kejadian pembunuhan tersebut terjadi, Riska mengaku tidak mengetahui hal tersebut.
Seorang wanita tanpa busana ditemukan tewas di kamar mandi tempat kos di kawasan Pamulang, Tangerang Selatan.
Wanita bernama Citra Khairiyah Iklas tersebut ditemukan pada Sabtu (27/6/2015) sekira pukul 01.00 WIB.
Ditemukan mayat di kamar mandi dalam posisi miring. Posisi tidak berpakaian sama sekali. Ada tanda bekas penganiayaan di bagian leher sebelah kanan. Dan luka lebam di pipi sebelah kanan.