Pelaku Pembunuhan Ibu dan Anak Diduga Lebih dari Satu Orang
Umar mengaku belum bisa memastikan mengenai motif kasus pembunuhan tersebut.
Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Johnson Simanjuntak
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kapolres Metro Jakarta Timur, Komisaris Besar Umar Faroq menduga pelaku pembunuhan ibu Ita (45) dan anak Y (5) di daerah Cakung, Jakarta Timur, lebih dari satu orang.
Aparat kepolisian masih menyelidiki kasus tersebut. Umar mengaku belum bisa memastikan mengenai motif kasus pembunuhan tersebut.
"Bisa jadi lebih dari satu. Motif belum disimpulkan. Yang jelas bukan motif perampokan karena barang-barang berharga tidak hilang," tutur Umar di Mapolda Metro Jaya, Senin (12/10).
Aparat kepolisian mencurigai beberapa orang yang telah diperiksa sebagai saksi. Saat ditanya apakah saksi yang dicurigai itu adalah orang dekat atau pun pihak keluarga korban, Umar belum mau menjawab
Pintu rumah korban selalu dalam keadaan tidak pernah terkunci. Alasan dari suaminya, menurut Umar agar memudahkan orang dalam untuk keluar.
"Menurut pengakuan suami, rumah itu tidak pernah dikunci, terbuka terus. Kami punya kecurigaan atas pemeriksaan saksi maupun pengumpulan alat bukti yang lain," kata dia.
Sejauh ini, aparat kepolisian sudah memeriksa 21 saksi termasuk suami korban yang diketahui orang pertama yang melihat istri dan anaknya tewas. Polisi mengaitkan pembunuhan itu dengan bisnis keluarga korban.
Dia menambahkan semua temuan yang didapatkan akan diramu dan dianalisa. Kemudian, dikaitkan fakta hukum yang didapatkan di tempat kejadian perkara (TKP).
"Termasuk secara manual dan ilmiah, termasuk segala arah, dari sisi bisnis keluarga, dll," tambahnya.
Seorang ibu dan anaknya, Ita (46) dan Yowel (5), ditemukan tewas di rumahnya di Perumahan Aneka Elok, Blok A13, Nomor 8 RT 15/RW 09, Kelurahan Penggilingan, Cakung, Jakarta Timur, Kamis (8/10/2015).
Ita ditemukan tewas tergeletak di atas kasur. Sementara putranya, bersimbah darah dengan kondisi tergeletak di lantai kamar. Mereka ditemukan dalam kondisi tewas dengan luka tusuk di bagian lehernya.