Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kendati Diteror Bom, Perayaan Halloween di Mall Alam Sutera Tetap Semarak

Berdasarkan pemantauan, puluhan siswa SMA dan mahasiswa datang ke tempat tersebut.

Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Kendati Diteror Bom, Perayaan Halloween di Mall Alam Sutera Tetap Semarak
Tribunnews.com/Glery Lazuardi
Acara perayaan hari Halloween pada tahun 2015 di Mall Alam Sutera terselenggara meskipun tempat itu diteror ledakan bom siang tadi. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Meski diteror ledakan bom siang tadi namun Mall Alam Sutera di Tangerang Banten masih ramai dikunjungi.

Salah satu tempat yang ramai di acara 'Wickedween'.

Acara ini diselenggarakan dalam rangka memeriahkan perayaan hari Halloween pada tahun 2015.

Acara berlangsung di Lantai Dasar Sisi Barat Mall Alam Sutera.

Berdasarkan pemantauan, puluhan siswa SMA dan mahasiswa datang ke tempat tersebut.

Pada Rabu ini, sedang digelar acara lomba baca dan musikalisasi puisi. Salah satu puisi yang dibacakan yaitu Karawang-Bekasi karya Chairil Anwar.

Tak ada perasaan takut terpancar dari raut wajah para peserta. Mereka secara seksama mengikuti acara itu. Para peserta bersaing untuk menjadi yang terbaik di acara itu.

Berita Rekomendasi

Suara riuh tepuk tangan dan tawa para peserta terdengar setiap peserta selesai membacakan puisi. Mereka larut dalam kebahagiaan pada saat itu.

"Ini lomba baca puisi di mall alam sutera. Diikuti siswa sekolah dan mahasiswa," tutur Edwin (16) salah satu peserta kepada wartawan, Rabu (28/10).

Suasana berbeda terjadi di tempat lain di Mall Alam Sutera.

Berdasarkan pemantauan, terlihat hanya puluhan pengunjung yang datang ke tempat itu.

Setelah peristiwa ledakan, pengelola meningkatkan pengamanan di tempat itu.

Di masing-masing lantai mulai dari Lower Ground, Ground Floor, First Floor, dan Second Floor ditempatkan setidaknya satu petugas keamanan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas