Penerbangan di Bandara Halim Kembali Normal
Bandara Halim Perdanakusuma hari ini, Selasa (5/4/2016) berjalan normal kembali pascainsiden senggolan antara Batik Air dengan Transnusa.
Penulis: Amriyono Prakoso
Editor: Dewi Agustina
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Amriyono Prakoso
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bandara Halim Perdanakusuma hari ini, Selasa (5/4/2016) berjalan normal kembali pascainsiden senggolan antara Batik Air dengan Transnusa.
Penerbangan untuk kedatangan dan keberangkatan berjalan sejak pagi.
"Penerbangan hari ini berjalan normal. Baik kedatangan maupun keberangkatan. Penerbangan ini paling pagi dimulai 05.20 WIB dengan penerbangan Batik Air ke Surabaya," jelas petugas Informasi Pusat Angkasa Pura 2, Nia di lokasi, Jakarta, Selasa (5/4/2016).
Nia menambahkan, tidak ada kendala yang signifikan hingga pukul 08.30 WIB ini. Tidak ada penundaan penerbangan yang dialami penumpang.
"Alhamdulillah tidak ada kendala. Semua baik-baik saja. Termasuk jadwal penerbangan baik keberangkatan maupun kedatangan yang tidak ada delay," ucapnya.
Hingga saat ini, Bandara Halim Perdanakusuma sudah memberangkatkan 8 penerbangan dan 3 kedatangan.
Nia mengatakan ada sebanyak 8 penerbangan dari maskapai Batik Air yang tidak jadi beroperasi.
"Ada juga yang tidak operasi. Batik Air ada delapan flight yang tidak beroperasi. Memang seperti biasa, umumnya disebabkan tidak adanya penumpang," urainya.