Bursa Kerja Khusus SMA Bakal Diresmikan Hari Ini
Peresmian job fair khusus yang menyasar lulusan SMA dan SMK rencananya digelar hari ini.
Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Sanusi
TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN
Pencari kerja antre mengisi data pribadi dan bidang pekerjaan yang diminati saat melamar pekerjaan di salah satu stan dalam Unpad Job Fair di Graha Sanusi Hardjadinata (GSH) Unpad, Jalan Dipati Ukur, Kota Bandung, Kamis (25/2/2016). Bursa kerja yang diselenggarakan dua hari tersebut diikuti 15 perusaan berskala nasional yang akan menyerap ratusan tenaga kerja. TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Peresmian job fair khusus yang menyasar lulusan SMA dan SMK rencananya digelar hari ini.
Dengan mengusung tema "Job Fair 2016: Enable, Engage, Realize", rencananya konferensi pers akan digelar pukul 10.00 WIB di Hall Wisma Serbaguna Senayan, Jalan Manila Pintu I Gelora, Tanah Abang, Jakarta, Selasa (10/5/2016).
Acara tersebut, juga akan menjadi lokasi peluncuran portal Generasibisa.id.
Selain itu, acara tersebut rencananya dihadiri pula oleh Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi Hanif Dhakiri, Sekretaris Jenderal Yayasan Cinta Anak Bangsa (YCAB) Muhammad Farhan, serta Corporate Affairs Director of Microsoft Indonesia Ruben Hattari.
Berita Rekomendasi