Pensiunan AD Ditemukan Meninggal di Rumahnya
Penemuan jenazah tersebut diungkapkan Kapolsek Kebon Jeruk, Kompol Lambe Pitabang Binaran pertama kali diketahui oleh Ongkos Kosasih
Editor: Hendra Gunawan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Diduga karena sakit, seorang Purnawirawan Angkatan Darat, Husodo Danardono (79) warga Komplek Kodam Jalan Seruni Nomor 150 RT 04/06 Kebon Jeruk, Jakarta Barat ditemukan tewas di rumahnya pada Kamis (19/5/2016) petang.
Penemuan jenazah tersebut diungkapkan Kapolsek Kebon Jeruk, Kompol Lambe Pitabang Binaran pertama kali diketahui oleh Ongkos Kosasih, tetangga korban yang mencium bau busuk yang berasal dari dalam rumah korban.
Apalagi diketahui bila korban tidak terlihat selama beberapa hari belakangan.
Curiga atas temuan tersebut, dirinya bersama Ketua RT 04/06 Kebon Jeruk serta sejumlah warga lainnya mencoba melakukan pembongkaran pintu rumah untuk mencari sumber bau busuk pada sekira pukul 18.30 WIB.
Seluruhnya dikatakannya, terkejut saat mendapati korban sudah kaku di atas tempat tidur, kemudian saksi melaporkan ke Polsek Kebon Jeruk.
"Anggota sudah mendatangi TKP (Tempat Kejadian Perkara-red) dan memeriksa jenazah korban, pada saat diperiksa tidak ditemukan bekas tanda penganiayaan. Kami sudah menghubungi keluarga korban dan mengirim jenazah korban ke RSCM (Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo) untuk dimintakan visum," jelasnya.
Berdasarkan pemeriksaan, lanjutnya, diduga korban meninggal dunia karena sakit. Hal tersebut dikuatkan dengan keterangan pihak keluarga yang menyebutkan korban mengidap penyakit selama beberapa bulan terakhir. (Dwi Rizki)