Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Camelia Petir Dukung Mantan Kapolda Bali Ini Maju Bursa Cawagub DKI Jakarta

Benny dalam pilkada DKI Jakarta 2017 mencalonkan diri untuk menjadi Wakil Gubernur.

Editor: Robertus Rimawan
zoom-in Camelia Petir Dukung Mantan Kapolda Bali Ini Maju Bursa Cawagub DKI Jakarta
TRIBUNNEWS.COM/TRIBUNNEWS.COM/LENDY RAMADHAN
Mantan Kapolda Bali yang sekaligus Staf Ahli Kapolri bidang Sosial Budaya, Irjend. Pol. Polisi Benny Mokalu mendatangi markas pendukungnya, BEMO (Benny Mokalu) Community di Jl. Hang Lekiu IV, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (14/4/2016). Ia resmi mengumumkan maju sebagai Kandidat Wakil Gubernur DKI Jakarta, lalu mendaftarkan diri ke Dewan Pimpinan Daerah Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (DPD PDIP) di kawasan Tebet, Jakarta Selatan. TRIBUNNEWS.COM/LENDY RAMADHAN 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Karena dianggap memiliki visi dan mampu membangun budaya Jakarta, dukungan para pelaku seni terhadap Irjen Pol AJ Benny Mokalu, Staf Ahli Kapolri Bidang SosBud.

Benny dalam pilkada DKI Jakarta 2017 mencalonkan diri untuk menjadi Wakil Gubernur dengan menawarkan konsep pembangunan budaya: 'Jakarta Menyanyi dan Menari' sebagai ujung dari keberhasilan pembangunan Jakarta Raya secara menyeluruh.

Dukungan kali ini berasal dari Ketua Bidang Budaya DPP Rumah Kreasi Indonesia Hebat (RKIH) Camelia 'PETIR' Panduwinata Lubis yang mengatakan masyarakat Jakarta mendukung Benny, karena kondisi masyarakat Jakarta saat ini cukup timpang, antara masyarakat kaya dengan yang miskin.

Keadaan tersebut, yang diharapkan bisa diperbaiki oleh Benny Mokalo.

"Jakarta kompleks masalahnya. Banyaknya orang kaya yang berbanding jauh dengan orang miskin."

"Seharusnya, hal itu juga yang diperhatikan oleh Pemerintah DKI," ungkap Camel Petir sapaan akrab Camelia Panduwinata Lubis di Jakarta, Selasa (24/5/2016) melalui rilis yang masuk ke redakasi Tribunnews.com.

Ia juga mengakui, bahwa figur Benny Mokalo adalah seorang yang berwibawa yang mau turun langsung memperhatikan kebudayaan di Jakarta.

"Untuk itu selaku Ketua Bidang Budaya DPN RKIH saya dukung Benny mokalu sebagai Wakil Gubernur DKI Jakarta. Karena pemahaman dan tekadnya untuk mengembangkan seni budaya di jakarta," jelasnya.

Berita Rekomendasi

Program Benny kepada Masyakarat Jakarta yang harus bisa menyanyi dan menari di ruang terbuka tanpa merasa cemas, was-was ataupun khawatir, Kata Camel, adalah program yang sangat bagus.

Karena jika masyarakat dapat menyanyi dan berdansa tanpa perasaan takut, berarti Jakarta benar-benar sudah menjadi kota untuk semua, aman dan sejahtera.

"Dengan tampilnya Benny dan memenangkan Pilkada Jakarta nanti. Maka semua event budaya yang selama ini ditiadakan oleh pemda akan hidup kembali dengan baik."

"Maka program menari dan bernyanyi sebagai gagasan Benny harus di dukung, agar Jakarta tidak hanya program bangunan fisik saja," tandasnya.

Politisi Partai Keadilan dan Persatuan ini juga menilai, Jakarta saat ini belum menjadi kota untuk semua, dan kesejahteraan pun belum dinikmati secara adil dan merata oleh masyarakatnya.

Fondasi untuk menjadikan Jakarta sebagai kota untuk semua dan sejahtera hanya bisa dilakukan jika Ibu Kota negara ini terjaga keamanannya.

"Melihat situasi seperti itu, polisi berbintang dua ini yakin bisa. Karena dirinya hadir menjadi Cawagub Jakarta atas keterpanggilanya."

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas