Tanggul Kali Krukut Jebol, Perumahan Pulo Raya Kebayoran Lama Dilanda Banjir
Hujan deras yang mengguyur Jakarta, Sabtu (27/8/2016) sore, telah mengakibatkan genangan bahkan banjir yang cukup parah.
Penulis: Muhammad Zulfikar
Editor: Hasanudin Aco
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Hujan deras yang mengguyur Jakarta, Sabtu (27/8/2016) sore, telah mengakibatkan genangan bahkan banjir yang cukup parah.
Seperti yang terjadi di perumahan Pulo Raya, Kelurahan Petogogan, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, banjir melanda kawasan tersebut mencapai satu meter.
Warga perumahan Pulo Raya, Masynur mengatakan banjir di daerah rumahnya terjadi akibat jebolnya tanggul kali Krukut.
Di kawasan Poncol, Cilandak, Gandaria Selatan, banjir mencapai dada orang dewasa.
Menurutnya, jempolnya tanggul tersebut mengakibatkan banjir yang cukup dalam.
"Kalau hujan biasanya cuma banjir di depan rumah, tapi sekarang sampai masuk ke rumah, sampai sepinggang orang dewasa," kata Masynur.
Banjir setinggi 70 cm di Kemang Raya Jakarta, Sabtu (27/8/2016) sore, sehingga tidak bisa dilintasi kendaraan bermotor.
Menurut Masynur, biasanya jika hujan turun, mesin penyedot air bekerja untuk menghambat air masuk ke dalam rumah.
Namun, saat tanggul jebol maka mesin penyedot air tidak berfungsi.
"Kalau tanggul tidak jebol, selesai hujan genangan pun selesai. Tapi karena tanggul jebol jadi masuk ke rumah airnya," tuturnya.
Imbas terjadinya banjir di perumahan Pulo Raya tersebut, terjadi kemacetan cukup panjang.
Kendaraan yang dari arah Blok M menuju kawasan Prapanca terpaksa harus mengalami kemacetan.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.