Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kronologis Polantas Aiptu Sutisna Dicakar dan Dipukul Pengemudi Wanita di Jatinegara

Saat itu, Sutisna ditugaskan menjaga jalur Transjakarta di Jalan Jatinegara Barat, tepatnya di depan Sekolah Santa Maria, Selasa (13/12/2016).

Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Kronologis Polantas Aiptu Sutisna Dicakar dan Dipukul Pengemudi Wanita di Jatinegara
Ist/Tribunnews.com/Kompas.com
Seorang ibu memarahi seorang petugas di Jalan Jatinegara Barat, Jakarta Timur, Selasa (13/12/2016). Diduga, ibu ini marah karena petugas bertugas di jalan yang lancar, bukan di jalan yang macet. 

Amukan Dora makin menjadi-jadi.

Untuk kali kedua, Sutisna bertanya apakah Dora sudah puas memukuli badan dan mukanya. Dora akhirnya berhenti karena mungkin lelah.

Setelah berhenti, Sutisna mengembalikan kunci mobil itu.

Ponsel Sutisna yang masih dipegang Dora dilempar oleh Dora ke jalur Transjakarta.

Sutisna mengatakan, pagi itu, Dora tidak melakukan pelanggaran apa pun. Sutisna sendiri juga tidak memberhentikan kendaraannya ataupun menilangnya.

Sutisna juga merasa tak pernah kenal atau berurusan dengan Dora sebelumnya. Dora memakinya tanpa alasan.

"Asal usulnya juga enggak jelas, saya enggak tahu. Mungkin karena macet atau ada masalah apa saya enggak tahu. Ya namanya manusia pasti ada masalahnya. Makanya dia ketemu saya, mungkin jadi sasarannya saya," ujar Sutisna.

Berita Rekomendasi

Sutisna yang berhasil mencatat nomor pelat itu, selepas tugas pada pukul 14.00, melapor ke Polres Metro Jakarta Timur.

Dora hingga saat ini belum diperiksa dan belum ditahan oleh kepolisian.

Penulis: Nibras Nada Nailufar

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas