Jagoannya Debat, Timses Agus dan Ahok Ngobrol Santai
Prasetyo yang mengenakan kemeja lengan panjang merah, sementara Rico dengan seragam tacticool hitam dengan tulisan nomor satu di dada kiri.
Penulis: Wahyu Aji
Editor: Malvyandie Haryadi
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Wahyu Aji
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Beberapa saat sebelum pembawa acara membuka debat publik pemilihan gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta, Rico Rustombi dan Prasetyo Edi Marsudi, asyik ngobrol di lobi Ballrom Birawa, Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, Jumat (27/1/2017) malam.
Rico yang juga juru bicara bicara tim kemenangan pasangan calon Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni dan Prasetyo ketua tim kemenangan Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat, ngobrol akrab.
Meskipun pesaing sengit dalam Pilgub DKI tahun 2017, mereka tetap bisa bercanda dan berbincang santai.
Prasetyo yang mengenakan kemeja lengan panjang merah, sementara Rico dengan seragam tacticool hitam dengan tulisan nomor satu di dada kiri, berdiri bersebelahan.
Sebelumnya, kepada wartawan Prasetyo berharap panelis dan moderator di debat kedua cagub-cawagub DKI ini memberikan pertanyaan yang objektif.
"Kita minta panelis dan moderator obyektif," kata Prasetyo.
Pria dengan sapaan Pras itu berharap tidak ada pertanyaan yang memancing ke arah tidak obyektif. Lantas apakah Pras mencium aroma tidak netral, ia enggan mengomentarinya. "Kita lihat saja nanti," ujar Pras.
Pras optimis dengan debat bertema reformasi birokrasi, pelayanan publik, dan penataan kawasan kota ini, Ahok Djarot akan mampu menjawab.
"Saya optimis karena petahan ini kan mengerti masalah Jakarta," ujar Pras.