Dua Pria Tewas Saat Mencari Kerang di Teluk Naga
"Ada tiga orang yang mencari kerang di sekitar lokasi. Dua orang meninggal karena tenggelam, satunya lagi selamat,"
Editor: Adi Suhendi
Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Andika Panduwinata
TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - Para pencari kerang atau kijing ditemukan dalam keadaan sudah tak bernyawa.
Dua orang tewas tenggelam, Sabtu (13/5/2017).
Peristiwa tersebut berlangsung di Kampung Gelam RT 05 / RW 03 Desa Belimbing, Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang.
Diketahui kedua korban tersebut di antaranya Muslim (3) dan Jaya (30).
Mereka bekerja sebagai buruh yang berdomisili di sekitar tempat kejadian perkara.
Keduanya saat itu sedang asyik mencari kerang di tepian muara.
"Ada tiga orang yang mencari kerang di sekitar lokasi. Dua orang meninggal karena tenggelam, satunya lagi selamat," ujar Kapolsek Teluk Naga, AKP Arif Oktora pada Minggu (14/5/2017).
Awaludin (31) yang merupakan rekan dari korban berhasil menyelamatkan diri.
Saat itu dirinya sedang berada di pinggir muara.
Sedangkan kedua teman lainnya menyisir ke tengah untuk mencari kerang.
"Dia (Awaludin) langsung naik ke daratan saat melihat kedua temannya itu tenggelam," ucapnya.
Awaludin berupaya meminta bantuan.
Ia berteriak meminta tolong kepada warga di sekitar lokasi.
"Masyarakat membantu melakukan pencarian," kata Arif.
Polisi yang mendapatkan kabar ini pun segera menyambangi tempat kejadian perkara.
Petugas juga turut menyisir area dan berhasil menemukan kedua korban.
"Korban sudah dalam keadaan meninggal saat kami lakukan evakuasi," paparnya.