Arus Balik di Kampung Rambutan Meningkat, Penumpang Diminta Tetap Waspada
Arus balik di Terminal Kampung Rambutan meningkat di H+4 Lebaran ini.arus balik ini mulai nampak sejak pukul 4 dini hari tadi hingga pukul 8 pagi ini
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Syahrizal Sidik
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA — Arus balik di Terminal Kampung Rambutan meningkat di H+4 Lebaran ini.
Menurut Kepala Terminal Kampung Rambutan, Emiral August, kepadatan arus balik ini mulai nampak sejak pukul 4 dini hari tadi hingga pukul 8 pagi ini.
Arus balik ini didominasi dari wilayah Jawa Barat dan Jawa Tengah.
"Perkiraan kami besok puncaknya, karena hari Senin sudah aktivitas seperti biasa," ujar Emiral kepada Tribunnews.com, Jumat (30/6/2017).
Tercatat, pada H+3 Lebaran, penumpang yang turun di Kampung Rambutan mencapai 29 ribu.
Emiral juga mengimbau kepada penumpang agar terus waspada mengantisipasi terjadinya tindakan kejahatan meski pengamanan di area Terminal Kampung Rambutan sudah diperketat.