Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Melawan saat akan Ditangkap, Pencuri Motor Penembak Italia Chandra Tewas Ditembak Polisi di Lampung

Saiful, anggota komplotan curanmor pelaku penembakan terhadap Italia Chandra Kirana Putri, tewas ditembak polisi di Lematang, Tanjung Bintang.

Editor: Sapto Nugroho
eskrimum Polda Metro Jaya, Kombes Pol Rudy Herianto Adi Nugroho (depan, kanan) bersama Tim Resmob Polda Metro Jaya dengan didampingi Kabid Humas Polda Lampung, Kombes Pol Sulistyaningsih (kiri) menggelar jumpa pers terkait ditembak matinya Saiful, tersangka pelaku penembakan Italia Chandra Kirana Putri, di Mapolda Lampung, Minggu (9/7/2017). (Tribun Lampung/Wakos Gauta
eskrimum Polda Metro Jaya, Kombes Pol Rudy Herianto Adi Nugroho (depan, kanan) bersama Tim Resmob Polda Metro Jaya dengan didampingi Kabid Humas Polda Lampung, Kombes Pol Sulistyaningsih (kiri) menggelar jumpa pers terkait ditembak matinya Saiful, tersangka pelaku penembakan Italia Chandra Kirana Putri, di Mapolda Lampung, Minggu (9/7/2017). (Tribun Lampung/Wakos Gauta

TRIBUNNEWS.COM, BANDAR LAMPUNG - Dari kasus penembakan yang menewaskan seorang perempuan bernama Italia Chandra Kirana Putri (23) di Tangerang, Banten, pada 12 Juni 2017 lalu, polisi akhirnya dapat meringkus salah seorang pelaku di wilayah Lampung.

Saiful, anggota komplotan curanmor pelaku penembakan terhadap Italia Chandra Kirana Putri, tewas ditembak polisi di Lematang, Tanjung Bintang, Lampung Selatan, Minggu (9/7/2017).

Saiful ditembak karena berusaha melawan dengan senjata api saat akan ditangkap.

Tim Resmob Polda Metro Jaya didampingi Kabid Humas Polda Lampung, Kombes Pol Sulistyaningsih (kiri) menggelar jumpa pers terkait ditembak matinya Saiful, tersangka pelaku penembakan Italia Chandra Kirana Putri, di Mapolda Lampung, Bandar Lampung, Lampung, Minggu (9/7/2017).
Direskrimum Polda Metro Jaya, Kombes Pol Rudy Herianto Adi Nugroho (depan, kanan) bersama Tim Resmob Polda Metro Jaya dengan didampingi Kabid Humas Polda Lampung, Kombes Pol Sulistyaningsih (kiri) menggelar jumpa pers terkait ditembak matinya Saiful, tersangka pelaku penembakan Italia Chandra Kirana Putri, di Mapolda Lampung, Minggu (9/7/2017). (Tribun Lampung/Wakos Gautama)

Sebelumnya, polisi telah memantau pergerakan pelaku selama beberapa pekan.

Dari tangan pelaku, disita sejumlah barang bukti, di antaranya senjata api, peluru, dan obeng.

Tim Resmob dan Ranmor Polda Metro Jaya menembak mati tersangka penembak Italia Chandra Kirana Putri, Minggu (9/7/2017) siang.
Tim Resmob dan Ranmor Polda Metro Jaya menembak mati tersangka penembak Italia Chandra Kirana Putri di Lematang, Tanjung Bintang, Lampung Selatan, Minggu (9/7/2017) siang. (Tribun Lampung/Wakos Gautama)

Hal tersebut terungkap lewat jumpa pers yang digelar oleh Tim Resmob Polda Metro Jaya yang memburu pelaku, di Mapolda Lampung, Bandar Lampung, Lampung, Minggu (9/7/2017).

Selengkapnya, termasuk keterangan dari Direktur Reserse Kriminal Umum (Direskrimum) Polda Metro Jaya, Kombes Pol Rudy Herianto Adi Nugroho saat jumpa pers, simak tayangan video di atas. (*)

BERITA REKOMENDASI
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas