Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pemeriksaan Forensik, Ditemukan Luka Luar di Jenazah Pasutri Asal Jepang

Usai dievakuasi dari lokasi rumah yang terbakar di Perumahan Puri Gading 2 Blok F1 No. 6 Jimbaran, Kuta Selatan, Badung, Bali, Selasa (5/9/2017) kemar

TRIBUNNEWS.COM, DENPASAR - Usai dievakuasi dari lokasi rumah yang terbakar di Perumahan Puri Gading 2 Blok F1 No. 6 Jimbaran, Kuta Selatan, Badung, Bali, Selasa (5/9/2017) kemarin dan tiba di Forensik RSUP Sanglah.

Kedua jenazah langsung dilakukan pemeriksaan luar oleh tim Forensik RSUP Sanglah.

Kepala Instalasi Forensik RSUP Sanglah Dr. Dudut Rustyadi mengatakan terdapat beberapa luka luar pada kedua jenazah.

"Pada jenazah laki-laki kami temukan beberapa luka terbuka seperti tebasan benda tajam. Luka iris bagian leher dan luka tusuk bagian punggung korban," jelasnya saat ditemui Rabu (6/9/2017) di ruangan kerjanya.

Dr. Dudut menambahkan ditemukan juga luka bakar bagian tubuh belakang korban sementara untuk korban perempuan juga hampir sama dengan yang laki-laki.
Dimana luka bakar kedua korban mencapai 50 persen dari punggung kebawah.

Dr. Dudut menyampaikan pihaknya belum dapat menyimpulkan sebab kematian kedua korban karena belum dilakukan autopsi.

"Hingga saat ini kepolisian belum ada arahan kapan bisa dilakukan autopsi terhadap kedua korban. Dan menunggu keluarga korban untuk persetujuan," ungkapnya.(*)

Berita Rekomendasi
Sumber: Tribun Bali
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas