Pepet Polwan Cantik, Bandit Jalanan Ini Ditembak Kakinya
Bripda Nadia yang disebut-sebut sebagai perempuan polisi (polwan) cantik di Polrestro Kota Tangerang melakukan teknik penyamaran
Editor: Fajar Anjungroso
TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - Jajaran Polrestro Tangerangberhasil mengamankan sejumlah bandit jalanan Senin (11/9/2017) malam setelah seorang perempuan polisi (polwan) melakukan penyamaran.
Salah satu bandid ditembak kakinya. Para bandid jalanan itu disebut-sebut sebagai spesialis penjambret yang biasa beroperasi di Jalan Benteng Makasar, belakang Mall Robinson, Kota Tangerang.
Bripda Nadia yang disebut-sebut sebagai perempuan polisi (polwan) cantik di ligkungan Polrestro Kota Tangerang melakukan teknik penyamaran untuk menggulung para bandit ini.
Penyamaran dilakukan dengan cara berpura-pura menjadi pengguna jalan bersepeda motor yang tengah melintasi jalan yang menjadi tempat kejadian perkara.
Aksi penyamaran Nadia ternyata berhasil menarik perhatian para tersangka.
Begitu melihat Nadia melintas, mereka kemudian mengejar lalu memepetnya. Polwan cantik itu kemudian berkelahi dengan para pelaku.
"Kami langsung menyergapnya, dan terpaksa melakukan tindakan tegas terukur dengan cara menembak pelaku karena mereka berupaya melakukan perlawanan kepada petugas," ujar Kapolrestro Tangerang, Kombes Harry Kurniawan, Selasa (12/9/2017).
Ada empat orang tersangka yang diringkus aparat. Mereka di antaranya F (24), RJ (25), AK (23), dan DY (33).
Pelaku berinisial F dihadiahi timah panas oleh polisi. Peluru tersebut bersarang tepat di kaki kanannya.
"Target mereka ini perempuan. Mereka sudah beroperasi sebanyak 11 kali," ucapnya.
Para tersangka langsung digelandang ke Mapolrestro Tangerang untuk pemeriksaan lebih lanjut. Sejumlah barang bukti disita polisi.
"Barang bukti yang kami amankan di antaranya dua unit sepeda motor yang digunakan oleh mereka saat beraksi. Dan belasan handphone berbagai merk hasil curian," kata Harry.