Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kampanyekan Semangat Literasi, Gramedia Kenalkan Buku Pada Ibu dan Anak

Gramedia menggelar Workshop Parenting Tentang Menulis dan Mendongeng Untuk Bunda' di GOR Serbaguna Gondang, Kabupaten Lombok Utara, NTB.

Penulis: Rina Ayu Panca Rini
Editor: Dewi Agustina
zoom-in Kampanyekan Semangat Literasi, Gramedia Kenalkan Buku Pada Ibu dan Anak
Tribunnews.com/Rina Ayu
Kegiatan Workshop Parenting Tentang Menulis dan Mendongeng Untuk Bunda' di GOR Serbaguna Gondang, Kabupaten Lombok Utara, NTB, Kamis (21/12/2017). TRIBUNNEWS.COM/RINA AYU 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rina Ayu

TRIBUNNEWS.COM, LOMBOK UTARA - Gramedia menggelar Workshop Parenting Tentang Menulis dan Mendongeng Untuk Bunda' di GOR Serbaguna Gondang, Kabupaten Lombok Utara, NTB, Kamis (21/12/2017).

Regional Manager Gramedia Jawa Timur, Bali, dan NTB, Elizabeth Driemirda mengatakan berdasarkan penelitian dari Litbang Kompas, semangat membaca diketahui berasal dari keluarga.

"Ternyata semangat membaca menjadi nomor urut 2 dan itu didapati dari keluarga. Sehingga kami berinteraksi di kota ini, mengenalkan semangat literasi dan inspirasi," ujar perempuan yang kerapa disapa Ida.

Mengajarkan dan mendidik anak menjadi pribadi yang bernilai adalah hal yang membahagiakan sekaligus membanggakan.

"Ibu adalah pendidik utama di keluarga. Menjadi Ibu dari seorang anak itu, membahagiakan sekaligus membanggakan apabila mendidik anak menjadi pribadi yang bernilai," kata Ida.

Kegiatan Workshop Parenting Tentang Menulis dan Mendongeng Untuk Bunda' di GOR Serbaguna Gondang, Kabupaten Lombok Utara, NTB, Kamis (21/12/2017). TRIBUNNEWS.COM/RINA AYU
Kegiatan Workshop Parenting Tentang Menulis dan Mendongeng Untuk Bunda' di GOR Serbaguna Gondang, Kabupaten Lombok Utara, NTB, Kamis (21/12/2017). TRIBUNNEWS.COM/RINA AYU (Tribunnews.com/Rina Ayu)

Kegiatan semangat Literasi Gramedia ini juga bekerja sama dengan Klub Baca Perempuan Kabupaten Lombok Utara.

Berita Rekomendasi

Baca: Pangkostrad Letjen Edy Rahmayadi Sudah Bulat Jadi Gubernur Sumut 2018

Nursidah Syam founder Klub Baca Perempuan, mengatakan Klub buku menjadi cara untuk mendekatkan buku di masyarakat terutama ibu dan rumah tangga.

"Belajar dari ibu, belajar dari masyarakat itu dimulai dari rumah tangga. Buku adalah jendela dunia. Buku adalah guru yang tidak pernah marah, guru yang tidak pernah bosan untuk mengajarkan kita," ucap perempuan berjilbab ini.

Dihadiri ratusan peserta kegiatan workshop ini menjadi salah satu rangkaian peringatan Hari Ibu di Kabupaten Lombok Utara.

Sebelumnya, Gramedia juga menggelar berbagai lomba, seperti Lomba Mewarnai, Lomba Ibu Mendongeng, Lomba Fashion Show Ibu dan Anak, Lomba Kampanye Literasi Media Sosial.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas