Jalur Menuju Tanah Abang Tertutup Pohon Tumbang, KRL Hanya Sampai Manggarai
Perjalanan KRL jalur Stasiun Manggarai ke Stasiun Tanah Abang dan sebaliknya, untuk sementara terganggu akibat pohon tumbang
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.con, Nurmulia Rekso Purnomo
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA --- Perjalanan KRL jalur Stasiun Manggarai ke Stasiun Tanah Abang dan sebaliknya, untuk sementara terganggu akibat pohon tumbang yang menimpa listrik aliran atas, yang terjadi pada pukul 14.50 WIB, akibat hujan deras yang disertai angin kencang.
Juru bicara PT Kereta Commuter Indonesia (KCI), Eva Chairunisa, dalam siaran pers yang diterima Tribunnews.com, menyebutkan bahwa perjalanan dari Stasiun Bogor ke arah Stasiun Tanah Abang, terpaksa terganggu. PT. KCI hanya bisa melayani sampai Stasiun Manggarai.
"PT Kereta Commuter Indonesia memohon maaf atas gangguan perjalanan yang sementara ini terjadi di jalur antara Stasiun Tanah Abang - Stasiun Manggarai," ujarnya.
Saat ini kedua jalur rel di lintas tersebut masih ditutup untuk proses evakuasi pohon tumbanhg dan perbaikan LAA oleh petugas gabungan dari PT KAI Daop 1 Jakarta dan PT KCI.
Baca: LIPI Ciptakan Kartu Ucapan Tahun Baru, Seukuran Virus Polio, Lebih Kecil Dari Rambut Manusia
Perjalanan dari Stasiun Manggarai ke Stasiun Tanah Abang akan segera dibuka, begitu proses evakuasi selesai dan jalur dinyatakan aman.
"Bagi pengguna jasa yang akan menuju Jatinegara dapat berpindah kereta di Stasiun Manggarai dan selanjutnya menggunakan kereta relasi Jakarta Kota ke Bekasi atau Cikarang," ujarnya.
Dampak dari ditutupnya jalur tersebut, terjadi antrian kereta menuju Stasiun Manggarai, baik dari arah Stasiun Kota, Stasiun Bekasi maupun Stasiun Bogor. PT KCI mengimbau pengguna yang tidak dapat menunggu antrian KRL untuk menggunakan alternatif angkutan lainnya.
"Bagi pengguna yang telah bertransaksi tiket namun belum mencapai tujuan akhir dan memilih berganti moda, maka proses pengembalian tiket dapat dilakulan di loket stasiun terdekat," ujarnya.
"Para pengguna yang tetap memutuskan naik KRL dihimbau untuk tidak memaksakan diri naik apabila KRL sudah sangat padat serta selalu menjaga ketertiban dan kenyamanan bersama dalam menggunakan KRL," katanya.