Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Terima Kunjungan PASKI, Sandiaga Ungkap Persatuan Seniman dan Komedian Gabung OK OCE

PASKI telah bergabung dengan program Pemprov DKI, OK OCE untuk mengembangkan ekonomi kreatif dan pelestarian budaya di DKI Jakarta

Editor: Imanuel Nicolas Manafe
zoom-in Terima Kunjungan PASKI, Sandiaga Ungkap Persatuan Seniman dan Komedian Gabung OK OCE
Tribunnews.com/Gilang Syawal Ajiputra
Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno saat melakukan konferensi pers bersama anggota PASKI (Persatuan Seniman Komedi Indonesia) di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (13/3/2018). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Gilang Syawal Ajiputra

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno menyambut kedatangan PASKI (Persatuan Seniman Komedi Indonesia), di Balai Kota DKI, Selasa (14/3/2018).

Komedian PASKI yang hadir diantaranya Eko Patrio, Alfiansyah atau sapaan akrabnya Komeng, Jarwo Kwat, Narji.

Kepada awak media, Sandiaga mengatakan, kedatangan PASKI ke Balai Kota adalah untuk bekerjasama dengan Pemprov DKI dibidang kreatif.

"Hari ini telah disepakati kerjasama dengan PASKI untuk mengadakan kegiatan-kegiatan yang bisa mendorong bangkitnya ekonomi kreatif," kata Sandiaga dalam konferensi pers.

Baca: Kisah Agus, Petugas PPSU Kerja Siang Malam Sampai Mampu Beli Motor Sport

Selain itu Sandiaga mengatakan, PASKI telah bergabung dengan program Pemprov DKI, OK OCE untuk mengembangkan ekonomi kreatif dan pelestarian budaya di DKI Jakarta.

"Dengan bergabungnya PASKI ke OK OCE, pertama dapat membuka lapangan pekerjaan di bidang ekonomi kreatif, kedua melestarikan kebudayaan, terutama kebudayaan Betawi," lanjut Sandi.

Berita Rekomendasi

Sandi juga mengatakan, dalam waktu dekat ini PASKI dan Pemprov DKI akan mengadakan acara lenong sebagai bentuk implementasi pelestarian budaya itu.

"Nanti juga akan diadakan acara lenong, judulnya Si Pitung Jadi Dua. Saya juga mendapat kehormatan di undang untuk menjadi mistery guest. Walaupun belum pernah maon lenong, tapi saya beranikan diri demi bangkitnya ekonomi kreatif ini." kata Sandiaga.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas