Anies Tersenyum saat Warga Kampung Akuarium Teriak 'Maju Presiden 2019'
Setelah kalimat itu selesai, dua orang warga meneriakkan dukungannya untuk Anies maju sebagai capres.
Editor: Johnson Simanjuntak
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mendapat dukungan dari warga Kampung Akuarium untuk maju sebagai calon presiden dalam Pemilihan Presiden 2019.
Sejumlah warga berteriak menyuarakan dukungannya itu saat Anies berpidato soal keadilan sosial dalam acara peringatan dua tahun penggusuran Kampung Akuarium.
"Seluruh aparat Pemprov harus paham bahwa di Jakarta, kata kuncinya adalah keadilan sosial. Kalau tidak mau pegang kata kunci itu, tak usah menjadi bagian dari Gubernur sekarang," kata Anies dalam acara peringatan dua tahun penggusuran Kampung Akuarium, Penjaringan, Jakarta Utara pada Sabtu (14/4/2018).
Setelah kalimat itu selesai, dua orang warga meneriakkan dukungannya untuk Anies maju sebagai capres.
"2019 ganti presiden!" teriak seorang warga. "Maju presiden 2019!" teriak warga lainnya.
Anies tak menanggapi dengan kata-kata dukungan warga tersebut.
Ia hanya menghentikan sejenak pidatonya, memberikan senyuman, dan melanjutkan kalimatnya dengan topik berbeda.
Pada kesempatan berbeda, Anies menanggapi soal dukungannya masyarakat yang menginginkannya maju sebagai presiden.
Tanpa memberikan jawaban pasti, ia menaruh harapan untuk warga Kampung Akuarium. "Tanggapan saya...kita bereskan (Kampung) Akuarium dulu," kata Anies.(Rima Wahyuningrum)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Anies Pidato, Warga Kampung Akuarium Teriak "Maju Presiden 2019!"", https://megapolitan.kompas.com/read/2018/04/14/13492661/anies-pidato-warga-kampung-akuarium-teriak-maju-presiden-2019.