Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jambret Handphone di Tanjung Priok, Dua Pelaku Dikeroyok Massa, Motornya Ditinggalkan

Bahkan kedua pelaku yang tertangkap, hampir tewas setelah dikeroyok masyarakat yang geram dengan aksi mereka.

Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Jambret Handphone di Tanjung Priok, Dua Pelaku Dikeroyok Massa, Motornya Ditinggalkan
Ilustrasi 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dua orang pria, Pratama Islandra Kurnia (27) dan Pebri Nopiyanto (20) babak belur dikeroyok massa usai melakukan aksi penjambretan di Jalan Danau Sunter Utara, Sunter Agung, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Selasa (22/5), sekira pukul 09.00 WIB.

Kanit Reskrim Polsek Tanjung Priok AKP Tihar Marpaung membenarkan peristiwa tersebut.

Bahkan kedua pelaku yang tertangkap, hampir tewas setelah dikeroyok masyarakat yang geram dengan aksi mereka.

“Keduanya diamankan di dua tempat berbeda. Pada saat buser mengamankan kedua pelaku, mereka mengalami luka di pelipis sebelah kanan dan memar di bagian wajah,” ungkap Tihar.

Baca: Dua Jambret Ditembak Anggota Polres Tuban

Aksi penjambretan handphone milik seorang penumpang ojek online itu berawal saat kedua pelaku melintas di lokasi dengan menggunakan motor Yamaha MIO M3 warna putih bernopol B 3634 UHQ.

Setelah menjambret, keduanya langsung melarikan diri.

“Jadi pelaku ini berboncengan dengan menggunakan sepeda motor dan langsung melarikan diri. Tapi keduanya dikejar warga hingga akhirnya berpencar ke arah BP3IP serta Pospol Sakna dan meninggalkan sepeda motor,” jelasnya.

Berita Rekomendasi

Tidak hanya itu, pelaku juga sempat lompat ke kali penghubung (Phb) Sunter sebelum akhirnya dikeroyok massa.

Meski kedua pelaku berhasil dilumpuhkan, handphone korban yang dicuri para pelaku, justru menghilang saat disimpan di motor.

“Barang bukti handphone yang disimpan di motor, hilang antara dicuri atau sudah diambil korban. Kita juga belum menerima adanya laporan dari korban ke Polsek. Kasus ini masih kita selidiki,” tutupnya.

Penulis: Junianto Hamonangan

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas