Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Dishub Solo Uji Laik Jalan Bus Mudik Lebaran

Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Solo, Jawa Tengah menyambangi Perusahaan Otobus (PO) di Kota Bengawan pada Selasa (5/6/2018) pagi.

TRIBUNNEWS.COM, SOLO - Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Solo, Jawa Tengah menyambangi Perusahaan Otobus (PO) di Kota Bengawan pada Selasa (5/6/2018) pagi.

Kegiatan dilakukan dengan ramcheck atau menguji laik jalan bus-bus di Solo dalam masa angkutan Lebaran 2018.

Kepala Bidang Pengujian dan Perbengkelan Dishub Solo, Anindita Prayoga, mengatakan, bus-bus khususnya yang dugunakan dalam masa Lebaran nanti dicek.

Baca: Andi Asri Tewas Setelah Terjun ke Sungai Walanae

"Kita uji laik jalan, Lebaran nanti bus-bus harus memenuhi persyaratan kelayakan jalan," ujarnya ditemui di sela pengujian bus di PO Mulyo Indah, Banyuanyar, Banjarsari, Solo.

Dia menuturkan, dalam uji laik jalan tersebut, pihaknya juga membubuhi stiker laik jalan resmi dari Kementrian Perhubungan (Kemenhub).

Namun, pemasangan stiker dikhususkan bagi bus-bus yang laik jalan atau sudah diuji berbagai persyaratannya.

Kasi Uji Kendaraan Dishub Solo, Wagiman, menyampaikan, pengujian dilakukan petugas dengan mengecek sejumlah sarana dan prasarana bus.

Baca: PSMS Medan Jamu Persib Bandung di Pekan ke-13, Pertandingan Diprediksi Berlangsung Sengit

Berita Rekomendasi

"Kita cek administrasinya seperti STNK, lalu persyaratan teknis dari kaca, pemukul kaca, dan yang terutama adalah rem dan ban," tuturnya.

Dari pengecekan bus di PO Mulyo Indah, pada umumnya bus-bus dalam kondisi baik.

Hanya saja terdapat ban-ban yang mulai halus dan dianjurkan untuk mendapat pemeliharaan.

"Tadi kita beri catatan kepada PO, ban-ban yang halus supaya diganti, umumnya bus-bus sudah siap," kata dia.

Adapun kegiatan uji laik jalan dilakukan juga bakal digelar di PO lainnya di Solo, seperti PO Rajawali, PO Rosalia Indah, hingga PO Muncul.

Simak videonya di atas! (*)

Artikel ini telah tayang di Tribunsolo.com dengan judul Dishub Solo Lakukan Uji Laik Jalan terhadap Bus Angkutan Lebaran

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas