Lab Media Komunikasi Universitas Budi Luhur kembangkan Inovasi Drone Public Address
Universitas Budi Luhur melalui Lab Media Komunikasi menciptakan inovasi baru dibidang teknologi pesawat tanpa awak atau yang biasa disebut dengan Dron
Penulis: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Universitas Budi Luhur melalui Lab Media Komunikasi menciptakan inovasi baru dibidang teknologi pesawat tanpa awak atau yang biasa disebut dengan Drone.
Menurut One Krisnata MBA dari Yayasan Pendidikan Budi Luhur Çakti yang juga merupakan pengembang Drone, memberikan tantangan kepada mahasiswa FTI (Fakultas Teknologi Informasi), FT (Fakultas Teknik) dan FIKOM (Fakultas Ilmu Komunikasi) khususnya pencinta drone atau aeromodelling untuk menekuni atau menciptakan drone utk kepentingan penelitian dan hobi.
"Saya juga memiliki ide agar drone bisa digunakan untuk kepentingan pemetaan, pengawasan traffic control bahkan melihat kondisi keamanan wilayah dan lingkungan," ungkap One Krisnata disela-sela diskusi.
Hadir pada diskusi hari Jumat 24 Agustus 2018 perwakilan dari Direktorat Teknologi Informasi Dr. Mardi Hardjanto, Dr. Yan Everhard, Direktur Keuangan Widodo MS, dan Dekan Fakultas Teknik Sujono. Selain itu dihadiri juga oleh Tim Lab Media Komunikasi Fakultas Ilmu Komunikasi (FIKOM) serta pejabat kampus dan mahasiswa yang selama ini mengeluti robot dan mekanik.
Dalam kesempatan tersebut Lab Media Komunikasi (LMK) di Lapangan Universitas Budi Luhur juga melaksanakan ujicoba "Drone Public Address".
Kegiatan ini merupakan bentuk inovasi LMK untuk mewujudkan media/sarana komunikasi massa yang inovatif disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat.
Dalam simulasi awal ini, Putro Nugroho salah satu tim Senior di LMK, bersama dengan Kepala LMK, Ricky Widyananda Putra melakukan ujicoba "Drone Public Address".
Inovasi ini sedang dikembangkan di Laboratorium. Masyarakat yang ingin mengetahui bagaimana proses perkembangan dan manfaatnya dapat terus memantau informasi terkini melalui web fikom.budiluhur.ac.id dan media sosial Instagram @fikombudiluhur.