Senin Pagi, KRL Commuter Line Relasi Tanah Abang-Parung Panjang Mengalami Gangguan Selama 2 Jam
Operasional KRL Commuterline relasi Parung Panjang-Tanah Abang sempat mengalami gangguan pada Senin (26/11/2018) mulai pukul 04:35 sampai 6:45 WIB
Penulis: Ria anatasia
Editor: Sanusi
![Senin Pagi, KRL Commuter Line Relasi Tanah Abang-Parung Panjang Mengalami Gangguan Selama 2 Jam](https://asset-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/krl-gb.jpg)
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Operasional KRL Commuterline relasi Parung Panjang-Tanah Abang sempat mengalami gangguan pada Senin (26/11/2018) mulai pukul 04:35 sampai 6:45 WIB.
Gangguan yang terjadi pada Listrik Aliran Atas (LAA) ini menyebabkan perjalanan KRL Commuter menuju Rangkas Bitung dan Parung Panjang mengalami keterlambatan.
"Betul, tadi ada gangguan listrik aliran atas sehingga perjalanan KRL Rangkasbitung dan Parung Panjang tidak dapat dilakukan," ujar Vice President Komunikasi PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) Eva Chairunisa saat dihubungi Tribunnews.com, Senin (26/11/2018).
Eva menjelaskan perbaikan sudah selesai dilakukan pada pukul 06:45 WIB. KRL Commuter Line sudah dapat melintas secara normal.
"6.45 perbaikan selesai dan lokasi susah dapat dilalui 2 jalur," terangnya.
Meski telah berjalan normal, hingga pukul 08.00 WIB stasiun Tanah Abang masih terpantau padat penumpang yang menunggu antrian kereta api.
PT KCI menjelaskan, perjalanan KRL Commuter Line mengalami kepadatan akibat menunggu pergantian masuk dan keluar stasiun. Saat ini, proses penguraian tengah berlangsung.
"#InfoLintas saat ini perjalanan KA mengalami kepadatan, perjalanan KA bergantian masuk dan keluar Stasiun dan masih dalam proses penguraian," tulisnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.